Gara-gara Masalah Arsenal, Barcelona Tak Bisa Umumkan Rekrut Aubameyang

Reno Kusdaroji Selasa, 1 Februari 2022 | 17:25 WIB
Pierre-Emerick Aubameyang tidak lagi menjabat sebagai kapten Arsenal. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BolaStylo.com - Barcelona dikabarkan belum bisa membuat pernyataan resmi merekrut Pierre-Emerick Aubameyang karena masih ada masalah yang tertinggal di Arsenal.

Pakar transfer Italia, Fabrizio Romano mengucapkan kata ajaibnya 'Here we go' yang menyatakan transfer Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal ke Barcelona rampung.

Fabrizio Romano mengonfirmasi lewat twitternya bahwa Barcelona berhasil merekrut Aubameyang dari Arsenal di hari terakhir burssa transfer Januari 2022.

Dalam unggahannya, Fabrizio Romano bahkan menunjukkan foto Aubameyang yang telah mengenakan jersey kebanggaan Barcelona.

Baca Juga: Resmi! Aubameyang Tinggalkan Arsenal dan Jadi Milik Barcelona

"Pierre Emerick-Aubameyang bergabung dengan Barcelona, menyelesaikan kesepakatan dan ini dia," tulis Fabrizio Romano.

"Kontrak disetujui dan sekarang ditetapkan untuk ditandatangani oleh Aubameyang di markas Barcelona. Medis berhasil diselesaikan.

"Arsenal akan menghemat gajinya yang besar seperti yang mereka inginkan. Kesepakatan di tempat." imbuhnya.

Baca Juga: Dari Jaman Emmanuel Adebayor, Arsenal Tak Tahu Arti Kata Maaf

Namun sampai bursa transfer telah ditutup, pihak Barcelona belum membuat pernyataan resmi terkait berhasil merekrut Pierre-Emerick Aubameyang.



Source : Football Espana,Twitter,Sports
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan