BolaStylo.com - Presiden Real Madrid, Florentino Perez dilaporkan bertemu Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi di tengah persaingan sengit antar kedua klub mereka.
PSG vs Real Madrid menjadi topik yang sedang hangat diperbincangkan belakangan ini.
Hal ini tak lepas dari jadwal babak 16 besar Liga Champions antara PSG vs Real Madrid pada pertengahan pekan depan.
Belum lagi, saga transfer Kylian Mbappe yang kemungkinan besar akan hijrah ke Real Madrid secara gratis pada bursa transfer musim panas 2022 mendatang.
Baca Juga: Performanya di PSG Masih Angin-anginan, Messi Hatinya masih di Barca!
Di tengah persaingan hangat kedua tim, presiden masing-masing klub, Florentino Perez dan Nasser Al-Khelaifi ketahuan telah makan malam bersama.
Menurut laporan Marca, keduanya didapati makan malam di restoran yang berpredikat sebagai 'restoran terbaik di dunia pada tahun 2020' di Savoy, Paris pada Senin (7/2/2022).
Hal ini memicu pertanyaan publik, apa yang diperbincangkan dua orang teratas di Real Madrid dan PSG itu di tengah sengitnya persaingan kedua tim.
Baca Juga: Mbappe Dilarang Gabung Real Madrid, Zidane Sampai Temui Ibunya Bilang Begini!
Laporan mengatakan bahwa topik yang menjadi perbincangan utama saat Florentino Perez dan Nasser Al-Khelaifi makan malam ialah persoalan Kylian Mbappe.
Seperti diketahui, Kylian Mbappe hampir bergabung dengan Real Madrid pada musim panas tahun lalu jika saja PSG menerima penawaran dari Los Blancos.
Namun, Nasser Al-Khelaifi memilih mempertahankan Mbappe dengan resiko bisa kehilangan sang pemain secara gratis pada akhir musim nanti.
Mengingat, kontrak Mbappe di PSG akan berakhir pada musim panas 2022 dan ia telah berhak melakukan negosiasi dengan klub lain sejak Januari kemarin.
Baca Juga: Berita Transfer - Mbappe Bukan Mau Gabung, Tapi Ingin Kalahkan Real Madrid
Kini, pihak PSG berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankan Mbappe bertahan dan memperpanjang kontraknya.
Namun sejauh ini, Mbappe sendiri belum terdengar ingin menandatangani perpanjangan kontrak yang disodorkan PSG.
Sementara muncul kabar burung bahwa Mbappe telah menyetujui perjanjian dengan Real Madrid.
Jika benar adanya, maka ini akan menjadi pertama kalinya PSG kehilangan pemain utama mereka sejak mereka diinvestasi besar-besaran dan menjadi raksasa Eropa.
Baca Juga: Real Madrid Dibikin Malu Keturunan Penambang Emas Putra Asli Spanyol
Adapun leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara PSG vs Real Madrid akan berlangsung di Stadion Parc des Princes pada 16 Februari (dini hari WIB) mendatang.