"Saya pikir, semua orang babak belur dan lelah hari ini. Namun, saya juga merasakan sakit di bahu saya. Itu sebabnya saya tidak ngotot memperbaiki catatan waktu.
Baca Juga: Kasihan Joan Mir, Keracunan di Mandalika Perutnya Terkocok-kocok Usai Sarapan
"Karena itu akan menghabiskan terlalu banyak energi. Saya terutama peduli dengan set-up dan kecepatan balapan saya," imbuhnya.
Terlepas dari itu, membalap di Mandalika memberi Marquez kebahagiaan tiada tara usai nyetel dengan motor yang dikendarai.
Berbeda saat ia menjalani tes pramusim di Malaysia, perbedaan besar dirasakan Marquez ketika merasakan Sirkuit Mandalika.
Meskipun di hari terakhir tes pramusim hanya menempati peringkat ke-14, Marquez belum berani mematok target di MotoGP 2022.
Baca Juga: Pria Ditembak Mati! Tragedi Kelam di Balik Kemenangan Chelsea di Piala Dunia Antarklub
"Itu sangat menyenangkan. Saya mulai merasakan motor dan slide. Yang paling membuat saya senang adalah kami membuat perbedaan besar dari Malaysia untuk tes ini," ujar Marquez.
"Saya tidak tahu hasil apa yang mungkin terjadi jika saya harus balapan besok karena saya hanya finis di urutan ke-14 hari ini.
"Meski demikian, saya memiliki kecepatan yang baik dan memacu dengan baik." imbuhnya.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |