Piala AFF U-23 2022 - Tanpa Indonesia, Malaysia Bikin Lawannya Takut!

Reno Kusdaroji Senin, 14 Februari 2022 | 16:00 WIB
Para pemain Timnas U-23 Malaysia sedang berlatih dalam persiapan ke Piala AFF U-23 2022. (FAM.ORG.MY)

Sebelumnya, satu pemain timnas U-23 Malaysia dilaporkan positif covid-19 dan harus menjalani karantina setibanya di Phnom Penh, Kamboja, Jumat (11/2/2022).

Pemain yang dimaksud ialah salah satu pemain inti timnas U-23 Malaysia, Fahmi Daniel Zaaim (20 tahun).

Mengingat Fahmi merupakan salah satu pemain andalan Brad Maloney, ia merasa sangat sedih dengan kabar tersebut.

Namun tak berselang lama, masalah tersebut langsung teratasi.

Baca Juga: Belajar dari Indonesia, Pelatih Thailand Minta Anak Asuhnya Lakukan Hal Ini

Kini, Brad Maloney telah mendapatkan pengganti Fahmi yaitu Shafi Azswad Sapari yang merupakan bek Johor Darul Ta'zim II.

Bek Johor Darul Ta'zim II itu akan bergabung dengan timnas U-23 Malaysia setelah hasil PCR yang diambil di bandara negatif.

Terlepas dari kesulitan Myanmar, Maloney menegaskan kepada anak buahnya untuk melangkah dengan hati-hati dalam laga pembuka.

"Kami akan memberikan yang terbaik dan belajar sebanyak yang kami bisa, terlepas dari daya saing yang saya harapkan dari Myanmar," kata Maloney.

Baca Juga: Permintaannya Ditolak PSSI, Presiden AFF Buat Surat Terbuka dengan Menyesal

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Thestar.co.my
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan