Tak Seperti Dewangga, 2 Pemain Persija Kecewa Indonesia Batal Tampil di Piala AFF U-23 2022

Reno Kusdaroji Senin, 14 Februari 2022 | 17:03 WIB
Penyerang Timnas U-23 Indonesia, Taufik Hidayat, kala merayakan golnya ke gawang Timnas U-23 Australia, Selasa (26/10/2021) malam WIB. (PSSI.ORG)

Alfeandra Dewangga mengaku tak terganggu dengan insiden timnas U-23 Indonesia batal tampil di Piala AFF U-23 2022.

Bahkan, ia terdengar kuat saat mengaku fokus membela PSIS Semarang melawan Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-25 pada esok Selasa (15/2/2022).

"Untuk masalah Piala AFF ini tidak ada mempengaruhi di mental saya." kata Alfeandra Dewangga dilansir BolaStylo dari Bolasport.

"Karena kita tahu virus ini tidak bisa diprediksi, kita kena atau tidak." jelasnya

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - Tanpa Indonesia, Malaysia Bikin Lawannya Takut!

Lebih lanjut, Dewangga juga memahami bahwa keputusan mundur timnas Indonesia ialah demi kebaikan dan keselamatan semua orang.

"Demi kesehatan dan keselamatan pemain pasti bagus untuk ini dan tidak mempengaruhi mental di pertandingan besok." tegasnya.

Berbeda dari Dewangga, Taufik Hidayat dan Cahya Supriadi mengaku kecewa batal tampil di Piala AFF U-23 2022.

Terlebih lagi, keduanya yang positif covid-19 menjadi salah satu alasan Indonesia mundur.

Baca Juga: Timnas U-23 Malaysia Lagi-lagi Ketiban Sial, Padahal Baru Saja Panggil Pemain Pengganti



Source : kompas,BolaStylo
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan