Di Balik Penderitaannya di Mandalika, Marc Marquez Bahagia Karena Hal Ini

Reno Kusdaroji Senin, 14 Februari 2022 | 19:40 WIB
Diam-diam bahu Marc Marquez terasa sakit saat tes pramusim MotoGP 2022 Mandalika di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. (MotoGP.com)

Selain merasa lelah, Marc Marquez mengaku timbul rasa nyeri pada bahunya.

Hal ini yang membuatnya memilih untuk tak terlalu mengejar catatan waktu terbaik.

Di mana pembalap asal Spanyol itu mengklaim bahwa hasil kurang bagus kali ini sudah terobati dengan bisa mengendarai motor yang membuatnya bahagia.

"Namun saya bersenang-senang di atas motor hari ini, saya bisa bertahan meski sudah sangat lelah sejak awal." kata Marquez.

Baca Juga: Beredar di Medsos, Luka Peco Bagnaia Kena Kerikil di Sirkuit Mandalika

"Saya merasa sakit di bahu saya, itulah mengapa saya tidak melakukan time attack.

"Mengejar catatan waktu pada flying lap membutuhkan banyak kekuatan dan menghabiskan tenaga, jadi saya memilih untuk tidak melakukannya." jelasnya.

Adapun hasil tes Marc Marquez di Sirkuit Mandalika kali ini sejatinya tak lebih bagus dari tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Sebelumnya di Sepang, Marquez finis di urutan ke delapan dari hasil gabungan dua hari tes pramusim.

Baca Juga: Marquez Girang Usai Tes MotoGP di Mandalika, Tapi Juga Bawa Kabar Buruk!



Source : kompas,As,GPOne Italia
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan