Rencana Fajar/Rian di Jerman untuk Perjuangan di All England 2022

Rara Ayu Sekar Langit Jumat, 25 Februari 2022 | 18:56 WIB
Fajar/Rian (foto : bwfbadminton.com)

Sementara itu, terkait dengan All England, BWF telah merilis hasil drawing pada pada Selasa (22/2/2022).

Hasil drawing tersebut kurang menguntungkan Indonesia terutama pada sektor ganda putra.

Ini karena empat dari enam pasang ganda putra Indonesia saling bertemu di babak pertama atau 32 besar.

Fajar/Rian langsung bertemu Leo/Daniel, sementara Pram/Yere bersua Fikri/Bagas.

Kemudian ganda putra unggulan pertama Marcus/Kecin melawan Choi Solgyu/Seo Seungjae (Korea Selatan).

Ganda putra unggulan kedua Ahsan/Hendra menghadapi M.R. Arjun/Dhruv Kapila (India).

Fajar mengatakan menyayangkan hasil drawing tersebut.

Namun dia tetap siap bertanding bersama pasangannya, Fajar.

"Kalau melihat hasil undian di All England sangat disayangkan sekali ya, karena empat pasangan ganda putra Indonesia langsung bertemu pada babak pertama," tutur Fajar.

"Tetapi, ini kan pertandingan individual, pasti ada seperti itu. Jadi, kami mau jalanin saja."

All England rencananya akan dimulai pada 16-20 Maret 2022.

Sebelumnya itu, Jerman Open digelar lebih dulu pada 8-13 Maret 2022.

Selanjutnya ada Swiss Open setelah All England yaitu pada 22-27 Maret 2022.



Source : Kompas - vaksin
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan