Sirkuit Mandalika Harus Diaspal Ulang, Ternyata Ini Permasalahannya

Rara Ayu Sekar Langit Sabtu, 26 Februari 2022 | 12:36 WIB
Tikungan 10 Sirkuit Mandalika yang berada di pinggir pantai menjadi salah satu lokasi nonton balap MotoGP paling indah dengan pemandangan pantai di depannya. (Dok.Kemenparekraf RI) ()

Seri MotoGP Indonesia rencananya akan digelar pada 18-20 Maret 2022.

Sebenarnya, Ezpeleta berpendapat jika pengaspalan ulang dalam waktu yang singkat ini bukan solusi terbaik.

Tapi mereka mencoba mendengarkan masukan dari para pembalap.

Akhirnya diputuskan untuk melakukan pengaspalan ulang.

"Kami sudah membahasnya dengan otoritas tertinggi di Indonesia yang meyakinkan kami bahwa masalah itu akan dianggap sebagai masalah negara dan mereka mengerahkan segala kemampuan terbaiknya," ucap Ezpeleta.

Sementara itu, pihak Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku promotor MotoGP Indonesia juga memberikan respon yang cepat.

Mereka melakukan pengaspalan ulang dari tikungan 17 sampai tikungan 5.

Pengaspalan akan ditangani PT Pembangunan Perumahan sebagai kontraktor pengerjaan.

Terbaru, pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika sudah memasuki tahap awal pengelupasan aspal.

"Jadi, yang kami lakukan pertama adalah pengelupasan aspal paling atas, kurang lebih setebal 4 sentimeter," kata Direktur PT PP, Novel Arsyad dalam konferensi pers virtual, Rabu (16/2/2022).

"Setelah itu, langsung kami bersihkan untuk kami lakukan pengaspalan ulang."

Pengaspalan ulang ini, ditargetkan akan selesai pada 10 Maret atau satu minggu sebelum MotoGP Mandalika digelar.



Source : kompas
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan