BolaStylo.com - Jamu beras kencur menjadi salah satu minuman yang dipercaya mampu membuat badan terasa segar.
Rasanya yang tidak pahit dan enak, menjadikan beras kencur minuman jamu yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat.
Tak hanya membuat badan menjadi segar, beras kencur ternyata juga memiliki manfaat lain untuk kesehatan lojh.
Berikut ini beberapa manfaat yang bisa didapatkan dengan mengonsumsi beras kencur.
1. Mengatasi batuk berdahak
Beras kencur membantu mengencerkan dahak sehingga lebih mudah keluar dari tubuh.
Ini akan membuat batuk jadi cepat reda.
Minuman ini juga memberikan sensai hangat pada tenggorokan dan meredakan radang.
2. Mengatasi diare dan kram menstruasi
Diare dan kram perut karena menstruasi membuat kita merasa tidak nyaman.
Mengonsumsi beras kencur mampu membantu mengatasi masalah pencernaan.
Selain diare, karam perut karena menstruasi juga berangsur-angsur menghilang bila rutin minum jamu beras kencur.
3. Membantu diet
Beras kencur ternyata mampu proses pembakaran lemak.
Jika dikonsumsi secara rutin dan pola diet yang sehat, bukan tidak mungkin berat badan akan berkurang.
4. Mengatasi masalah kulit
Masalah kulit seperti jerawat dan tanda penuaan juga bisa diatasi dengan jamu beras kencur.
Kandungan beras kencur bisa menghilangkan jerawat yang membandel.
Selain itu, minuman ini mampu membantu menyamarkan garis halus dan keriput.
5. Mencegah kanker
Rutin mengonsumsi jamu ini dapat membantu memperkecil risiko kanker.
Pada beras kencur terdapat kandungan antioksidan yang tinggi sehingga mampu menangkal radikal bebas.
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Khasiat Jamu Beras Kencur Bukan Main, Tak Hanya Buat Badan Jadi Segar Tapi Bisa Atasi Batuk Hingga Jerawat
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |