"Tidak pernah seumur hidup saya! Man City, City, City, City..." kata penggemar itu meneriaki Sir Alex Ferguson yang ingin segera pulang.
Meski begitu, Fergi terlihat mengacuhkan fan Man City yang mengolok-oloknya tersebut.
Ia menghiraukan teriakkan dan desakkan fan City dan segera menuju ke mobilnya.
Fergie memang memiliki sejarah persaingan yang panjang dengan Manchester City.
Baca Juga: Man United Terbantai, Harry Maguire: Kami Belum Cukup Bagus di Premier League!
Di mana ia mendominasi Derby Manchester untuk kemenangan Setan Merah selama bertahun-tahun.
Hingga Man City diambil alih oleh Sheikh Mansour dan menjelma menjadi raksasa baru di Liga Inggris.
Fergie pun sempat membawa Manchester United bersaing dengan "Man City" yang baru di akhir-akhir kariernya, sebelum mengakhiri kariernya pada tahun 2013.
Pria berusia 80 tahun itu membawa Man United ke puncak kejayaan dengan mengoleksi 38 trofi, termasuk treble winner pada musim 1998-1999.
Baca Juga: Gara-Gara Hal Ini, Cristiano Ronaldo Absen di Laga Melawan Man City!
Source | : | Mirror.co.uk |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |