German Open 2022 - Dipisah dari Pasangannya, Ganda Campuran Nomor 2 Dunia Malah Mujur di Jerman

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 11 Maret 2022 | 07:36 WIB
Pasangan ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, berpose setelah memastikan diri ke babak final Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (18/11/2020). (THERESIA/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Ganda campuran nomor dua dunia, Huang Ya Qiong malah meraih keberuntungan di German Open 2022 meski dipisah dari tandem aslinya.

Federasi bulu tangkis China tampaknya tak takut membongkar pasang para pebulu tangkis mereka.

Kali ini, giliran ganda campuran nomor 1 mereka, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang dibongkar pasang saat mengikuti German Open 2022.

Dalam turnamen tersebut, Zheng Si Wei bertarung dengan pasangan barunya, Zhang Shu Xian.

Sementara Huang Ya Qiong dipasangkan bersama Ou Xuan Yi.

Turun bersama pasangannya masing-masing, Zheng dan Huang menemui nasib berbeda.

Baca Juga: Hasil German Open 2022 - Dua Tunggal Putra Unggulan Indonesia Kandas, Ini Dia Biang Keroknya

Zheng yang berpasangan dengan Zhang harus menerima pil pahit angkat koper lebih dulu usai kandas di babak pertama.

Zheng/Zhang gugur lebih dulu usai tumbang di tangan wakil Jerman, Jones Rafly Jansen/Linda Efler dua gim langsung dengan skor 19-21, 17-21.

Berbeda dengan Zheng, Huang justru lebih mujur dengan pasangan barunya.



Source : tournament software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan