Tak Cuma Jonatan Christie, Pebulu Tangkis Top Dunia Ini Juga Terancam Gagal Ikut All England Open 2022

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 12 Maret 2022 | 10:38 WIB
Pemain tunggal putra, Jonatan Christie, saat tampil pada babak semifinal Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, Sabtu (27/11/2021). (HUMAS PP PBSI)

Pemain tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon, ketika tampil pada final Indonesia Open 2021 di The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Minggu (28/11/2021).

Ratu bulu tangkis Thailand itu terpaksa harus mundur dari pertandingan kontra He Bing Jiao karena kedapatan positif covid-19.

Kabar positif Intanon ini dikonfirmasi BWF di laman resmi mereka.

"Badminton World Federation (BWF) mengkonfirmasi Ratchanok Intanon dari Thailand dites positif untuk covid-19 dan mundur dari laga perempat final hari ini di German Open 2022," tulis pernyataan BWF.

Intanon kedapatan positif dari tes antigen wajib yang dilakukan pada Jumat (11/3/2022) pagi.

Baca Juga: German Open 2022 - Dipisah dari Pasangannya, Ganda Campuran Nomor 2 Dunia Malah Mujur di Jerman

Kemunduran Intanon ini pun secara otomatis membuat He Bing Jiao lolos langsung ke semifinal tanpa bertarung.

Sementara Intanon harus menjalani isolasi mandiri dan terancam tak bisa berkompetisi di All England Open 2022.

Padahal berdasarkan drawing All England Open 2022, Intanon dijadwalkan bertarung menghadapi wakil Kanada, Michelle Li di babak pertama.

Meski begitu, peluang Intanon untuk berkompetisi di All England Open 2022 masih terbuka dengan syarat yang sama seperti Jojo.

Intanon harus pulih dulu dan dinyatakan negatif untuk bisa memenuhi syarat mengikuti All England Open 2022 pekan depan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaStylo (@bolastylo)

 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaStylo (@bolastylo)



Source : BolaSport.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan