Hanya Mainkan Asnawi Mangkualam 25 Menit, Begini Penjelasan Pelatih Ansan Greeners

Rara Ayu Sekar Langit Minggu, 13 Maret 2022 | 14:32 WIB
Penampilan Asnawi Mangkualam saat membela Ansan Greeners yang kalah 1-2 dari tim Kasta Keempat, Pyeongchang United di putaran kedua Piala FA Korea Selatab, Rabu (9/3/2022). (NAVER TV)

Dia menarik Asnawi karena melihat anak asuhnya mulai kehabisan napas.

Selain itu tim sedang dalam kondisi yang sulit.

“Ketika dimainkan sebagai starter, seharusnya Anda bisa bernapas dengan normal," ujar Min-kook.

"Namun, dia mulai terlihat mulai kehabisan napas dan kehilangan keseimbangan. Jadi kami mengalami kesulitan di masa itu."

Cho Min-kook juga mengungkapkan bahwa dia sebenarnya berencana memainkan Asnawi di pos penyerang.

Namun dia melihat hasrat Asnawi yang ingin bermain sebagai bek kanan.

"Dia memperlihatkan kepercayaan diri bisa bermain bagus di posisi yang dia tempati di tim nasional," tutur Min-kook.

"Sebagai pelatih, saya juga memberikan kesempatan kepada dia."

Nantinya Min-kook berencana untuk merotasi posisi bermain Asnawi.

"Dia merasakannya sendiri hari ini, jadi saya kira dia perlu mempertimbangkan hal itu lagi," ucap Cho Min-kook.

"Selain itu, pemain lawan juga sudah mengetahui kelemahan dan agresivitas Asnawi. Bagian ini ke depannya akan ditingkatkan lagi."

Akhhirnya, Ansan Greeners di laga melawan Gwangju FC harus menelan kekalahan 0-2.

Saat ini, Ansan Greeners menempati peringkat ke-10 klasemen K-League 2 dengan koleksi satu poin dari empat laga.



Source : kompas
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan