Ultras PSG Kembali Berulah, Kali Ini Lionel Messi Menjadi Korbannya!

Reno Kusdaroji Senin, 14 Maret 2022 | 16:00 WIB
Pemain PSG: Lionel Messi, Neymar, dan Kylian Mbappe. (TWITTER.COM/FOOTY_PRIME)

BolaStylo.com - Mantan pemain Barcelona, Lionel Messi menjadi korban dari keganasan ultras PSG saat laga melawan Bordeaux pada lanjutan pertandingan Liga Prancis.

Kejadian itu terjadi pada laga pekan ke-28 Liga Prancis 2021-2022 antara PSG vs Bordeaux di Stadion Parc des Princes, Minggu (13/3/2022) waktu setempat.

Lionel Messi menjadi bahan lelucon dan dicemooh oleh ultras atau pendukung setia PSG bahkan sejak laga belum dimulai.

Ultras PSG berulah sejak pihak panitia menyebutkan satu per satu nama yang akan bermain sebagai starter di pertandingan tersebut.

Akan tetapi, ketika nama Messi dan koleganya, Neymar Junior, disebut, para pendukung Les Parisiens justru menyoraki dengan cemoohan.

Baca Juga: Foto Lionel Messi Selamatkan Jurnalis Usai Ditangkap Pasukan Ukraina

Tak berhenti di situ, cemoohan dan sorakan ultras PSG ke Lionel Messi terus terjadi sepanjang pertandingan.

Setiap Messi atau Neymar menguasai bola, para pendukung PSG di stadion tak berhenti untuk menyoraki keduanya.

Baca Juga: Legenda Arsenal: Mental Messi Sedang Tak Baik-baik Saja di PSG!

Saat Neymar berhasil mencetak gol kedua, PSG pun fans yang hadir di stadion tidak merasa senang.

Sementara Lionel Messi sendiri tak dapat mencetak gol dalam kemenangan 3-0 PSG atas Bordeaux.

Menurut jurnalis sepak bola ternama asal Italia, Fabrizio Romano, aksi fans PSG merupakan bentuk kekecewaan mereka terhadap klub.

Mengingat, PSG yang merekrut banyak pemain bintang termasuk Lionel Messi harus angkat koper lebih dulu pada babak 16 besar Liga Champions.

Baca Juga: PSG Tumbang, Lionel Messi Jadi Sasaran Cemooh Dikata Tak Selevel Neymar

Adapun dihujat fans sendiri merupakan kejadian yang terbilang langka bagi Messi.

Sebab, Messi belum pernah sekali pun diejek oleh pendukung sendiri selama bermain di Barcelona meski saat dirinya bermain kurang memuaskan sekalipun.

Sebelumnya, Lionel Messi merupakan sosok ikonik yang sangat berpengaruh di Barcelona.

Mulai dari kebijakan transfer pemain, penjualan jersei, hingga kontribusi di lapangan, Barcelona selalu bergantung kepada Messi.

Baca Juga: VIDEO - Lionel Messi Rusia ini Ogah Lakukan Selebrasi Setelah Temannya...

Los Cules, julukan pendukung Barcelona pun juga tidak henti-hentinya memuji Messi dengan berbagai kehebatannya.

Berbagai prestasi, mulai dari tingkat individu, klub, hingga tim nasional, sudah pernah dirasakan oleh Messi.

La Pulga berhasil mengantarkan Barcelona meraih 34 trofi, termasuk kesuksesan sixtuple pada tahun 2009.

Sejak saat itu, nama Lionel Messi semakin diagung-agungkan oleh penggemar Barcelona.

Baca Juga: Rumor Transfer - Lionel Messi Tolak 'Paket Lengkap' Eks Real Madrid ke PSG

Sementara sejak hijrah ke PSG, semuanya berjalan tak mulus bagi Lionel Messi.

Peraih tujuh Ballon d'Or itu belum terlalu bisa membuktikkan kehebatannya bersama PSG.

Nampaknya, hal ini lama-kelamaan mulai membuat resah ultras PSG.

Messi baru mencatatkan 7 gol dan 11 assist dari 27 pertandingan untuk PSG.

Baca Juga: Sebut PSG Belum Tentu Juara Liga Champions, Messi Bongkar Relasi Rumitnya dengan Mbappe

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : sportbible.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan