Kembali Tantang Korea Selatan, Ini Jadwal Tanding Timnas U-19 Indonesia

Rara Ayu Sekar Langit Selasa, 29 Maret 2022 | 10:35 WIB
Timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan (PSSI)

"Pertama saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pemain atas kemenangan pertama kali," ujar Shin.

"Memang, selama ini kita latihan sangat keras dan latihan fisik juga. Akan tetapi, pemain tidak menyerah dan terus kerja keras sampai akhir pertandingan."

Shin juga mengakui, kekalahan pada uji coba sebelumnya memang menganggu fokus ana timnas U-19 Indonesia.

"Memang (pemain) selalu kepikiran masalah skor (kalah 0-7)," ucap Shin.

"Namun, para pemain harus fokus menunjukkan perkembangan seperti apa daripada skor," ujar Shin.

Selain itu kemenangan melawan Universitas Daegu juga berhasil mendongkrat rasa percaya diri anak asuh Shin.

Tapi Shin menegaskan bahwa masih banyak kekurangan dari anak asuhnya yang harus terus diperbaiki.

Mereka harus tetap bekerja keras untuk mencapai hasil yang maksimal.

"Memang dengan tiga babak kemarin (menang 2-1 lawan Universita Daegu), kami mengecek kondisi pemain seperti apa," kata Shin.

"Masih banyak kekurangan, pastinya pemain akan terus berkerja keras."

Setelah ini, timnas U-19 Indonesia akan menantang U-19Korea Selatan pada Selasa (29/3/2022).



Source : kompas
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan