Meski begitu, Lee Zii Jia mengaku tidak menyesal telah memutuskan keluar dari BAM.
Sebagai seorang pemain profesional yang independen, ia mengaku tidak khawatir sama sekali.
Baginya, sponsor dan dana akan datang dengan sendirinya jika ia meraih prestasi yang menjanjikan.
"Saya pikir yang terpenting adalah hasil. Ketika hasil datang sponsor akan datang. Itulah kenyataannya." kata Lee Zii Jia dilansir BolaStylo dari News Strait Times.
"Untuk saya sendiri, saya akan fokus pada hasil, hal-hal lain secara otomatis akan mengikuti.
Lebih lanjut, ia menegaskan target terdekatnya ialah menembus peringkat lima besar tunggal putra.
"Target utama saya tahun ini adalah menstabilkan performa saya, tidak terlalu naik turun seperti sebelumnya.
"Dalam program pelatihan saya, saya perlu lebih fokus pada itu. Dan menembus 5 besar adalah salah satu target saya." jelasnya.
Baca Juga: Ditinggal Flandy Limpele, Malaysia Keteteran Cari Pelatih Ganda Putra yang Baru?
Source | : | Nst.com.my |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |