Salut! Demi SEA Games 2021, Skuad Timnas U-23 Indonesia Harus Legowo Korbankan Hal Ini

Sumakwan Wikie Riaja Kamis, 31 Maret 2022 | 17:09 WIB
Timnas U-23 Indonesia saat menjalani latihan di Stadion Samudra, Bali (PSSI)

BolaStylo.com - Timnas U-23 Indonesia akan memulai persiapan khusus menuju gelaran SEA Games 2021 namun ada satu hal yang membuat mereka harus ikhlas menjalaninya.Di mana persiapan khusus tersebut membuat skuad Timnas U-23 Indonesia harus terbang ke Korea Selatan.Berangkat ke Korea Selatan berarti akan membuat mereka kemungkinan tidak akan bisa merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarganya masing-masing di Indonesia.

Dilansir dari BolaSport.com, Timnas U-23 Indonesia akan menuju Korea Selatan setelah sepekan setelah bulan Ramadhan dimulai.Artinya, para pemain yang beragama Islam mau tak mau akan menjalani ibadah puasa di Korea Selatan dan bahkan lebaran di sana.

Pernyataan tersebut dinyatakan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan tentang agenda Timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Tak Mau Hanya Menjamu Selebrasi Juara Bali United, Pelatih Persik Punya Rencana Ini

"Mereka (timnas U-23) kemungkinan lebaran di sana (Korea Selatan)," kata Iriawan.Agenda Timnas U-23 Indonesia di Korea Selatan tidak lain untuk menjalani pemusatan latihan jelang SEA Games 2021 dimulai.Diketahui, SEA Games 2021 akan berlangsung di Hanoi, Vietnam pada 12 hingga 23 Mei 2022.Setelah selesai menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan, skuad Garuda akan langsung bertolak ke Hanoi, Vietnam.Itu artinya, Timnas U-23 Indonesia juga akan menjalani perayaan Idul Fitri tidak di Indonesia.Kendati demikian, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa skuad Garuda muda yang akan menjalaninya merasa ikhlas.

Baca Juga: Jelang Pertandingan Hidup & Mati, Pemain Persipura Malah Dilanda Masalah Ini!

Lebih lanjut, para pemain menganggap bahwa persiapan tersebut untuk membela timnas di SEA Games 2021.Apalagi, timnas telah lama tidak meraih medali emas SEA Games yang mana terakhir kali diraih pada edisi tahun 1991."Tapi saya yakin anak-anak juga akan legowo tidak berlebaran dengan keluarga karena dia akan membela timnas Indonesia," tutur Iriawan."Rencananya nanti itu timnas U-23 Indonesia langsung ke Vietnam dan tidak pulang terlebih dahulu," tegasnya.Sementara itu, Timnas U-19 Indonesia juga tengah berada di Korea Selatan dengan masih memiliki serangkaian agenda laga uji coba.

Baca Juga: Gagal Move On Ditinggal Flandy Limpele ke PBSI, Rexy Mainaky Bahkan Ngomong Begini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BolaSport.com
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan