Saking Tak Terduganya, Valentino Rossi Kebingungan Lihat Persaingan MotoGP Jaman Sekarang

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 3 April 2022 | 16:00 WIB
Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi (TWITTER.COM/MOTOGP)

BolaStylo.com - Legenda balap MotoGP, Valentino Rossi tampaknya dibuat bingung dengan persaingan era sekarang yang tak mudah diprediksi.

Valentino Rossi akhirnya memutuskan pensiun dari dunia balap MotoGP pada akhir musim 2021 silam.

Total, Rossi telah berkarier selama 26 tahun di dunia balap motor dunia.

Sudah tak lagi bersaing di arena balap dengan rider lain, Rossi tak segan memberikan pandangannya terkait persaingan MotoGP tahun ini.

Dilansir dari Bolasport yang mengutip Motosan, pria berjuluk The Doctor itu mengaku bingung melihat peta persaingan balapan jaman sekarang.

Peraih gelar juara dunia sebanyak 9 kali itu mengakui jika banyak kejutan terjadi di kompetisi balap MotoGP 2022.

"Banyak kebingungan dan banyak kejutan," tutur Rossi.

Selepas Rossi pensiun, persaingan tim-tim kelas utama memang makin keras, tak ada yang benar-benar mendominasi.

Baca Juga: Diprediksi Bakal Jambak-jambakan di Uber Cup 2022, Rexy Mainaky Larang Skuad Malaysia Kibarkan Bendera Putih

Salah satu tim yang disorot Rossi adalah KTM, meski memiliki masalah, tim pabrikan Austria itu nyatanya bisa unggul dari tim lain.

"KTM, misalnya, yang tampak bermasalah tapi mereka bisa unggul," ucap Valentino Rossi menjelaskan.

Di awal kompetisi, pembalap KTM, Miguel Oliveira secara mengejutkan menjuarai seri kedua di Moto GP Indonesia.

Miguel memenangi persaingan di lintasan basah Mandalika dan berhasil finish pertama.

Selain KTM, tim lain yang membua Rossi bingung adalah Ducati.

Ducati yang digadang memiliki kans besar meraih gelar jaura dunia justru menemui kesulitan pada dua pembalap tim utama mereka.

Baca Juga: Terciduk Bujuk Pemain Berlabel Timnas ke Persis Solo, Kaesang Pangarep Diserbu Netizen

Dua pembalap mereka, Francesco Bagnaia dan Jack Miller yang berbahaya di musim lalu justru belum meraih satu pun podium di awal musim ini.

"Ducati baru memiliki sedikit lebih banyak kesulitan daripada akhir musim lalu dengan Pecco Bagnaia, yang menakutkan," kata Valentino Rossi.

Sementara itu, Rossi juga menilai Yamaha yang merupakan mantan timnya tak lepas dari kendala musim ini.

"Yamaha tidak bisa dipahami dengan baik, semuanya sangat terbuka," tuturnya menambahkan.

Meski begitu, tim-tim itu diprediksi akan mengerahkan kemampuan terbaik mereka saat MotoGP 2022 memasuki seri-seri Eropa.

Walu menutur Rossi, tidak ada salahnya mencoba tampil maksimal di luar seri Eropa untuk mencetak poin lebih banyak.

"Saya pikir untuk memahaminya dengan lebih baik kita harus menunggu kembali ke Eropa, ke Portugal," kata Valentino Rossi.

"Tapi ada empat balapan di luar Eropa dan Anda perlu mencetak poin jika ingin bersaing dalam perburuan gelar juara dunia," imbuhnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaStylo (@bolastylo)



Source : BolaSport.com,Motosan.es
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan