Korea Open 2022 - Pelatih Ungkap Penyebab Ambyarnya Anthony Ginting di Babak Pertama, Netizen :Ting Are You Okay?

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 6 April 2022 | 06:44 WIB
Aksi tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting pada babak pertama Korea Open 2022 di Palma Stadium, Suncheon, Selasa (5/4/2022) (HUMAS PP PBSI)

BolaStylo.com - Pelatih tunggal putra Indonesia, Irwansyah angkat bicara terkait penyebab tumbangnya Anthony Sinisuka Ginting di babak pertama Korea Open 2022.

Anthony Sinsuka Ginting mengejutkan banyak pihak dengan hasil pertarungannya di babak pertama Korea Open 2022 pada Selasa (5/4/2022).

Dalam laga tersebut, Ginting yang notabenenya unggulan pertama turnamen secara tak terduga tumbang di tangan wakil non unggulan, Lucas Claerbout.

Ginting tumbang dua gim langsung di tangan wakil Prancis itu dengan skor 16-21, 13-21.

Kabar kekalahan Ginting yang terlalu dini ini pun membuat banyak netizen terkejut.

Beberapa menanyakan apakah kondisi Ginting baik-baik saja karena merasa penampilannya tak seperti biasanya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Badminton World Federation (@bwf.official)

"Ting are you okey? Sumpah ini lagi underperfom banget kamu ting sebenernya masalah utama bukan di skill tapi berperang dengan diri sendiri yg susah kelitan strugle banget semangat ya kita tunggu kembali lebih kuat," tulisa akun @isha****

"I am so so sad, come back stronger Ginting, you can do it," komenta akun @tit***

"Ginting sedang galau kah, banyak diam dan menyendiri, tidak ceria, ada apakah... Semangat Ginting," tulis @mel**.

Baca Juga: Akhirnya Biang Kerok Kecelakaan Marc Marquez di Mandalika Ditemukan, Tapi Juru Kunci Informasi Malah Bilang Begini



Source : BWF Badminton,PBSI.id
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan