Dibelai Valentino Rossi, Jorge Martin Tak Cuci Rambutnya 7 Hari

Eko Isdiyanto Sabtu, 9 April 2022 | 19:12 WIB
Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, pada seri balap MotoGP Aragon 2021 di Sirkuit MotorLand Aragon. (MOTOGP.COM)

BolaStylo.com - Kisah menarik Jorge Martin saat masih bocah, pernah tak mencuri rambut selama seminggu setelah rambutnya dibelai pembalap idolanya, Valentino Rossi.

Meski berasal dari Spanyol, Jorge Martin seperti bocah pada umumnya yang mengidolakan sosok Valentino Rossi sebagai pembalap MotoGP sangar dunia.

Kisah menarik pernah dialami Jorge Martin saat masih bocah, tepatnya ketika ia memiliki kesempatan berjumpa langsung dengan idolanya itu.

Momen ini terjai di tahun 2006, kala itu Martin masih berusia 8 tahun dan mendapat kesempatan masuk ke paddock MotoGP bertemu Rossi.

Di sela-sela kegiatan MotoGP Amerika 2022 pada Kamis (7/4/2022) Martin tak segan menceritakan momen tersebut dalam sebuah konferensi pers.

Baca Juga: Penakluk Ahsan/Hendra Jadi Finalis Paling Mengejutkan di Korea Open 2022!

Martin yang akan menginjak usia 20 tahun bercerita bagaimana masa lalunya yang begitu mencintai Rossi, sampai-sampai membuatnya melakukan hal jorok.

Menurut penuturannya, Martin penah tak mencuci rambutnya selama seminggu setelah bertemu Rossi karena legenda MotoGP asal Italia itu sempat mengusap rambut Martin kecil.

"Tahun 2006, saya pertama kali masuk paddock MotoGP di Valencia. Pengalaman yang sangat istimewa," ucap Martin dikutip dari Speedweek.

"Saya bertemu Valentino Rossi di paddock, dia membelai kepala saya. Setelah itu, saya tidak mencuci rambut selama seminggu," imbuhnya.

Baca Juga: Eks Liverpool, Jika Tidak Puasa saat Ramadan Mental Jadi Jelek

Kini Jorgen Martin sebagai penerus Rossi tengah berharap petuah pembawa keberuntungan di MotoGP America 2022, setelah bangkit dari keterpurukan.

Dua seri pertama di Qatar dan Mandalika dilalui Martin tanpa bisa finish, namun saat memasuki seri ketiga MotoGP 2022 di Argentina ia sukses podium ketiga.

"Musim lalu saya sangat cepat di Austin dan saya bertarung dalam waktu lama untuk podium. Dalam dua balapan pertama tahun ini," ujar Martin.

"Saya mengalami masalah dalam menjaga kecepatan selama balapan. Untungnya itu bekerja lebih baik di Argentina, yang ingin saya bangun akhir pekan ini." imbuhnya.

Baca Juga: Link Live Streaming Everton Vs Man United Liga Inggris - Ronaldo Kembali!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Speedweek.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan