Fakta Menarik di Balik Tampilnya 5 Wakil Indonesia di Korea Masters 2022

Reno Kusdaroji Senin, 11 April 2022 | 15:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, merayakan kemenangan pada All England Open 2022 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (20/3/2022). (BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Terdapat lima wakil Indonesia yang akan tampil pada Korea Masters 2022 yang berlangsung mulai 12-17 April di Yeonju Stadium, Gwangju.

Kelima wakil Indonesia akan tampil pada dua nomor berbeda, ganda putra dan ganda campuran.

Pada nomor ganda putra, Indonesia menurunkan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Sementara pada nomor ganda campuran, ada Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Absennya Indonesia pada tiga nomor lainnya bisa dikatakan memperkecil peluang juara skuad Garuda muda.

Namun, bukan berarti kelima wakil yang turun pada dua nomor tersebut tak memiliki peluang juara juga.

Menariknya, Fikri/Bagas dkk justru menjadi unggulan juara di nomor masing-masing yang tentunya hal ini menguntungkan mereka.

Dilansir BolaStylo dari BWF, semua wakil Indonesia yang tampil di Korea Masters 2022 masuk daftar unggulan juara.

Dimulai dari Pramudya/Yeremia yang ditempatkman sebagai unggulan ketiga.



Source : Kompas.com,Tribunnews.com,bwfworldtour.bwfbadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan