Di Balik Meriahnya Penghormatan untuk Ronaldo, Rashford & Maguire Dihujat Menderita

Reno Kusdaroji Rabu, 20 April 2022 | 08:00 WIB
Fans Liverpool membentangkan jersey CR 7 di stadion Anfield sebagai bentuk penghormatan ()

BolaStylo.com - Tak seperti Cristiano Ronaldo, Marcus Rashford dan Harry Maguire menjadi bahan olok-olokan para penggemar dalam laga Liverpool vs Manchester United.

Terdapat banyak momen menarik di balik pertandingan Liverpool vs Manchester United di lanjutan Liga Inggris kemarin atau tadi (20/4/2022) dini hari WIB.

Salah satunya ialah momen memberi penghormatan kepada Cristiano Ronaldo yang sedang berduka atas meninggalnya putranya yang baru saja lahir.

Meski Man United dibantai 0-4 oleh Liverpool, momen tersebut menjadi hal yang paling menarik sepanjang pertandingan.

Hal itu terjadi pada menit ketujuh, di mana para suporter Liverpool dan Man United di tribun Anfield berdiri dan bertepuk tangan bersama.

Mereka menyanyikan 'viva Ronaldo' dan 'you'll never walk alone' yang menunjukkan harmonisnya kedua tim membuat atmosfer Anfield terasa magis.

Di sisi lain, ada juga momen buruk dari pertandingan tersebut yang dialami oleh dua pemain Man United.

Pemain yang dimaksud ialah Marcus Rashford dan Harry Maguire.

Usai pertandingan berakhir, kedua pemain itu mendapat hujatan bertubi-tubi dari para penggemar.

Baca Juga: Respon Mengejutkan Juergen Klopp & Ralf Rangnick Soal Penghormatan untuk Cristiano Ronaldo

Marcus Rashford pada laga tersebut dimainkan untuk menggantikan posisi Ronaldo.

Adapun para penggemar menghujatnya sama sekali tidak pantas dimainkan, apalagi menggantikan peran CR7.

Banyak yang mempertanyakan keputusan Ralf Rangnick lebih memilih memainkan Rashford.

Sementara itu, Harry Maguire kembali dihujat karena dinilai tidak mampu mengawal lini pertahanan Setan Merah.

Adapun nama mereka menjadi topik yang hangat dibicarakan di media sosial setelah Cristiano Ronaldo yang dipuja-puja.

Berikut ini beberapa hujatan para penggemar terhadap kedua pemain tersebut.

"Bayangkan la dekat forward ada Rashford, then dekat defend ada Maguire. GG" tulis akun twitter @michalramli.

"Rashford terlihat seperti dia sudah capek untuk bermain sepak bola lagi." tulis akun @Utdfaithfuls.

"Roy Keane: "Lingard seharusnya sudah pergi dua tahun lalu. Rashford bermain seperti anak kecil di depan." (Sky Sports)" tulis akun @Unitedtalkz.

Baca Juga: Video - Suasana Magis Anfield saat Beri Penghormatan kepada Cristiano Ronaldo

"Bagus banget pergerakannya maguire, selalu saja ngalangin pandangan de gea ngeliat bola karena dia tau laki2 harus menjaga pandangannya. subhanallah" tulis akun @jek__.

Adapula yang menghujat Rashford dengan komentar Van der Vaart soal perbandingan Messi dan Ronaldo musim ini.

"Messi mencetak assist tapi lihat dengan siapa dia bermain, Neymar dan Mbappe sementara Ronaldo bermain dengan Rashford dan Elanga.

"Mainkan Ronaldo dengan Mbappe dan Neymar maka dia tidak hanya membuat assist, tapi juga banyak gol." tulis akun @United4fans.

Adapun Liverpool menang berkat gol Luis Diaz (5'), Mohamed Salah (22', 84'), dan Sadio Mane (68').

Hasil pertandingan membuat Liverpool menggeser Man City dari puncak klasemen Liga Inggris dengan perolehan 76 poin.

Man City, yang di posisi kedua dengan 74 poin baru akan bertanding melawan Brighton nanti malam atau besok dini hari WIB.

Sementara Man United tertahan di posisi keenam dengan perolehan 54 poin, sama seperti Arsenal di posisi kelima namun kalah selisih jumlah gol.

Setelah dikalahkan Liverpool, Man United akan bertandang ke markas Arsenal pada 23 April sebelum menjamu Chelsea pada 28 April mendatang.

Baca Juga: Video - Suasana Magis Anfield saat Beri Penghormatan kepada Cristiano Ronaldo

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Twitter
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan