BolaStylo.com - Tunggal putra Malaysia, Liew Daren angkat bicara terkait kekalahannya dari Jonatan Christie di kompetisi Kejuaraan Asia 2022 baru-baru ini.
Tunggal putra terbaik kedua Malaysia, Liew Daren harus gigit jari di kompetisi Kejuaraan Asia 2022.
Pebulu tangkis independen itu tumbang di tangan wakil Indonesia, Jonatan Christie pada babak kedua yang berlangsung pada Kamis (28/4/2022).
Dalam momen tersebut, Daren tertinggal di gim pertama namun berhasil bangkit di gim kedua.
Pada gim ketiga, Daren menunjukkan perlawanan yang sangat sengit bahkan skor mereka sempat ketat 19-19.
Namun, Jonatan Christie kemudian merebut dua poin terakhir dan memastikan Daren Liew tumbang dengan skor total 14-21, 21-13, 19-21.
Hasil ini memastikan Daren harus gugur sementara Jonatan Christie melangkah ke babak berikutnya.
Usai laga tersebut, Daren menepis anggapan jika faktor kekalahannya adalah masalah ketahanan fisik.
Walau lebih tua sekitar 10 tahun dari Jojo, pebulu tangkis Malaysia itu mengaku dirinya dalam kondisi yang baik.
Source | : | New Strait Times |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |