Peluang Fajar/Rian Hadapi Monster Ganda Putra Indonesia yang Baru di Semifinal

Reno Kusdaroji Sabtu, 30 April 2022 | 06:16 WIB
Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan saat berpose usai memenangi babak kedua Kejuaraan Asia 2022, Kamis (28/4/2022) (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Indonesia mengunci tiket final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022 lewat perang saudara antara dua pasangan ganda putra Indonesia.

Pasangan yang dimaksud ialah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Adapun pasangan Pramudya/Yeremia menjadi sorotan pada perang saudara di semifinal kali ini karena gebrakan besar mereka di perempat final.

Pada perempat final kemarin Jumat (29/4/2022), Pramudya/Yeremia secara mengejutkan menghajar juara dunia 2021, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang).

Pasangan yang akrab disapa Pram/Yere itu menang lewat drama rubber game dengan skor sangat sengit 21-15, 19-21, 21-19 selama selama 1 jam tiga menit.

Yang lebih mengejutkan lagi, 'monster baru' ganda putra Indonesia itu mengaku bisa memenangi pertandingan hanya dalam dua gim langsung.

"Hari ini kami tidak meladeni permainan drive mereka karena kami tahu mereka bagus di pola itu." kata Pramudya dilansir BolaStylo dari PBSI.id.

Kami tadi coba stop bola dan mencari serangan. Di lapangan berangin seperti ini, kami memang mau menyerang terus," imbuhnya.

"Tadi di gim kedua sebenarnya kami bisa menyelesaikan, sudah unggul juga. Tapi kembali, fokus kami hilang. Ini yang harus kami perbaiki terus," jelas Yeremia.



Source : BWFBadminton.com,PBSI.id
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan