Taklukan 3 Monster Tunggal Putra, Chico Sesumbar Berprestasi di SEA Games 2021

Reno Kusdaroji Sabtu, 30 April 2022 | 07:00 WIB
Chico Aura Dwi Wardoyo sedang merayakan usai berhasil memastikan tiket semifinal Kejuaraan Asia 2022 yang berlangsung Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Jumat (29/4/2022). (DOK. PP PBSI)

BolaStylo.com - Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo membuat gebrakan di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022 dengan menaklukkan sejumlah pemain top dunia.

Di mulai dari babak 32 besar, Chico langsung mencuri perhatian karena mampu menyingkirkan unggulan pertama asal Jepang, Kento Momota.

Mantan raja bulu tangkis dunia itu dikalahkan Chico Aura Dwi Wardoyo lewat drama rubber game dengan skor 17-21, 21-17, 21-7.

Lanjut di babak 16 besar, ia mengalahkan wakil unggulan Hongkong, Lee Cheuk Yiu lewat dua gim langsung dengan skor 21-19, 22-20.

Terbaru di babak perempat final, Chico menumbangkan wakil China, Li Shi Feng lewat dua gim langsung dengan skor 21-17, 21-14.

Adapun ketiga pertandingan tersebut dimenangkan Chico secara sengit dengan kisaran waktu 45-60 menitan.

Bagi Chico, ini merupakan perjalanan yang luar biasa jika mengingat peringkatnya yang masih jauh di bawah pemain top seperti Kento Momota.

"Pertama mengucap syukur alhamdulillah bisa memenangkan pertandingan hari ini." ucap Chico usai laga perempat final melawan Li Shi Feng dilansir BolaStylo dari PBSI.id.

"Saya senang bisa sampai sejauh ini dan mengalahkan pemain-pemain yang peringkatnya di atas saya," jelasnya.

Baca Juga: Peluang Fajar/Rian Hadapi Monster Ganda Putra Indonesia yang Baru di Semifinal

Atlet berusia 23 tahun itu mengaku bahwa di Kejuaraan Bulu Tangkias Asia 2022, strategi permainannya berjalan dengan cukup baik.

Seperti permainan agresif saat melawan Li Shi Feng di perempat final.

"Tadi saya memang sudah menyiapkan strategi sesuai pola saya. Menyerang dia duluan," jelasnya.

Hal ini diakui Chico membuat kepercayaan dirinya meningkat drastis.

Saking percaya dirinya, Chico pun mengklaim telah siap bermain di SEA Games 2021.

Namun tentu saja, ia masih ingin lebih berprestasi lagi dengan menembus final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022

"Arti kemenangan ini (melawan Li Shi Feng) membuat saya semoga menjadi motivasi untuk lebih baik dan menambah kepercayaan diri saya," kata Chico.

"Hasil di sini cukup membuat saya yakin untuk turun di SEA games.

"Tapi untuk saat ini saya masih fokus di sini," tegasnya.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 -Indonesia Amankan 2 Tiket Final! Fajar/Rian Bikin Wakil Malaysia Merana

Ucapan Chico senada dengan misi PBSI untuk mengirimkan atlet-atletnya ke Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022.

PBSI menjadikan Kejuaraan Bulu Tangkis Asia sebagai ajang pemanasan untuk mempersiapkan SEA Games 2021 dan Thomas-Uber Cup 2022.

SEA Games 2021 akan digelar di Hanoi, Vietnam pada 12-23 Mei 2022.

Sementara Thomas-Uber Cup 2022 akan berlangsung di Bangkok, Thailand pada 8-15 Mei 2022.

Adapun pada babak semifinal nanti (30/4/2022), Chico akan melakoni perang saudara melawan Jonatan Christie.

Jonatan Christie sendiri melaju ke semifinal usai mengalahkan juara dunia 2021, Loh Kean Yew dari Singapura.

Jojo mengalahkan Loh Kean Yew lewat dua gim langsung dengan skor sengit 22-20, 23-21.

Duel Chico vs Jojo sekaligus memastikan Indonesia mengunci satu tiket final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022.

Pada semifinal lainnya, ada duel raja bulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia vs tunggal putra China, Weng Hong Yang.

Baca Juga: Lagi, Indonesia Melahirkan Monster Ganda Putra, Ganda Putra Nomor 1 Jepang Jadi Korbannya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BWFBadminton.com,PBSI.id
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan