Terlalu Semangat, Pram/Yere Bocorkan Rencana Kalahkan Ganda Putra Terbaik Malaysia di Final

Reno Kusdaroji Minggu, 1 Mei 2022 | 07:00 WIB
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan saat selebrasi di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Sabtu (30/4/2022). (DOK. PP PBSI)

BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Pramudya/Yeremia akan berjumpa ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik di final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022.

Kepastian final tersebut diraih setelah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Yoche Erich Yacob Rambitan mengalahkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Bermain di Muntilupa Sports Complex, Manila, Sabtu (30/4/2022), Pramudya/Yeremia memenangkan perang saudara itu lewat rubber game 22-20, 13-21, 21-18.

Bagi Pramudya/Yeremia ini adalah kemenangan kedua melawan Fajar/Rian di ajang resmi.

Sebelumnya, Pram/Yere juga menang di perempat final Hylo Open 2021 dengan skor 21-11, 25-23.

Sementara di semifinal lainnya, Aaron Chia/Soh Wooi Yik juga memenangkan perang saudara melawan Goh Shi Fei/Nur Izzudin.

Ganda putra nomor satu Malaysia itu meraih kemenangan straight game atau dua gim langsung dengan skor 21-13, 21-15.

Final ini merupakan pertemuan pertama Pram/Yere dengan Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Oleh karenanya, Pram/Yere terdengar tidak sabar hingga sedikit membeberkan apa yang akan mereka lakukan saat melawan Aaron Chia/Sho Wooi Yik.



Source : PBSI.id
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan