Menolak Larut dalam Euforia Juara Liga Spanyol, Luka Modric Ingatkan Laga Melawan Man City Menanti

Reno Kusdaroji Minggu, 1 Mei 2022 | 12:00 WIB
Real Madrid singkirkan Chelsea, Luka Modric: Menyerah bukan pilihan. (Instagram/lukamodric10)

Baca Juga: Tinggal 1 Poin Juara Liga Spanyol, Real Madrid Lakukan Hal Gila Ini Demi Lawan Man City

Real Madrid akan menjamu Manchester City di Santiago Bernabeu pada Rabu atau Kamis (5/5/2022) dini hari WIB.

Mengingat Los Blancos menderita kekalahan 3-4 di Etihad, Luka Modric tak ingin rekan-rekannya lengah.

Pemain berusia 36 tahun itu berahrap euforia kemenangan Liga Spanyol di Santiago Bernabeu bisa membantu mereka membungkam manchester City.

"Kami memainkan pertandingan yang hebat, atmosfernya luar biasa dan kami berharap untuk mengulanginya pada hari Rabu." kata Modric.

Adapun trofi Liga Spanyol 2021-2022 mengulangi kesuksesan Real Madrid pada musim 1989-1990, yang memenangi turnamen dengan empat pertandingan tersisa.

"Ini pertama kalinya kami memenangkannya dengan banyak pertandingan tersisa, itu sangat berarti." ucap Modric.

"Kami memiliki musim yang luar biasa dan sekarang kami ingin merayakannya sedikit," imbuhnya.

Real Madrid meraih kemenangan 4-0 atas Espanyol berkat brace Rodrygo (33', 34'), gol Marco Asensio (55'), dan Karim Benzema (81').

Karim Benzema sendiri mencatatkan gol ke-42 dari 42 laga di semua kompetisi musim ini, yang diharapkan dapat membantu banyak saat melawan Man City nanti.

Baca Juga: Tinggal 1 Poin Juara Liga Spanyol, Real Madrid Lakukan Hal Gila Ini Demi Lawan Man City

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : France24.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan