Kejuaraan Eropa 2022 - Comeback Memukau Carolina Marin Perpanjang Rekor Ini: Luar Biasa!

Sumakwan Wikie Riaja Senin, 2 Mei 2022 | 13:58 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin. (Badminton Photo)

BolaStylo.com - Tunggal putri Spanyol, Carolina Marin berhasil meraih medali emas Kejuaraan Eropa 2022 dengan rekor gemilang.Carolina Marin berhasil melewati partai final Kejuaraan Eropa 2022 pada Sabtu (30/4/2022) dengan luar biasa.Pada partai final Kejuaraan Eropa 2022 itu, Marin berhadapan dengan wakil Skotlandia, Kirsty Gilmour.Bertanding di Madrid, Spanyol, Carolina Marin sukses menghempaskan asa Kirsty untuk meraih medali emas.Marin yang sempat vakum bermain di beberapa ajang internasional itu tampil gemilang dengan mengalahkan Kirsty Gilmour 21-10, 21-12.

Baca Juga: Ngeri! Persija Jakarta Bakal Membuat Kontestan Liga 1 Ketar-Ketir Karena Hal Ini

Berkat keberhasilannya ini, peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu berhasil meraih titel ratu bulu tangkis Eropa lagi.Tak hanya itu, Marin juga menjadi satu-satunya wakil Spanyol yang berhasil meraih medali emas di Kejuaraan Eropa 2022.Tak cukup disampai disitu, Carolina Marin juga sukses memperpanjang rekor perjalanan bulu tangkisnya.

Di mana ia menjadi satu-satunya tunggal putri asal Eropa yang mampu meraih enam medali emas berturut-turut di Kejuaraan Eropa.Meski sempat beristirahat hampir 11 bulan lamanya lantaran mengalami cedera ACL dan meniskus."Luar biasa bisa berkompetisi lagi. Saya kembali dan berusaha melupakan cederaku," ucap Marin dilansir dari Badminton Planet.

Baca Juga: Gara-Gara Pram/Yere, Pelatih Asal Indonesia Ini Meradang: Sangat Kecewa!

Atas capaian inilah, Marin kembali bersemengat untuk menatap Olimpiade Paris 2024."Saya sangat bergairah sekarang, tidak hanya untuk kemenangan ini tetapi bagaimana saya mengatasi cedera.""Saya ingin mulai berpikir tentang pertandingan di Paris (Olimpiade 2024) dan ingin naik podium di Paris," tuturnya.Di sisi lain, wakil Jerman juga berhasil tampil gemilang dengan meraih dua medali emas.Torehan dua melalui itu didapati pasangan Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (ganda putra) dan Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (ganda campuran).Sedangkan di sektor ganda putri, pasangan asal Bulgaria Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva berhasil membawa pulang medali emas.Untuk perolehan medali emas di sektor tunggal putra sendiri berhasil diraih Viktor Axelsen (Denmark).

Baca Juga: SEA Games 2021 - Kabar Buruk Timnas U-23 Indonesia Menerpa Saddil Ramdani!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Badminton Planet
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan