Transfer Pembalap, Joan Mir Lempar Kode untuk Honda Janjikan

Eko Isdiyanto Kamis, 12 Mei 2022 | 08:56 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, saat merayakan kesuksesan mendapat podium ketiga pada MotoGP Aragon 2021 di Sirkuit MotorLand, Teruel, Spanyol, Minggu (12/9/2021). (TWITTER.COM/SUZUKIOFFICIAL)

BolaStylo.com - Pembalap MotoGP asal Spanyol, Joan Mir lempar isyarat agar Honda mau merekrutnya imbas cabutnya Suzuki dari MotoGP mulai tahun depan.

Jelang MotoGP Prancis 2022 pada Minggu (15/5/2022) Joan Mir secara terang-terangan meminta dijadikan sebagai partner Marc Marquez di Repsol Honda.

Bahkan saking percaya dirinya, Joan Mir mengklaim mampu menjelma sebagai rekan setim yang kompetitif bersama Marc Marquez untuk Repsol Honda.

Hal ini menambah daftar pembalap yang diisukan gabung Honda setelah pembalap andalan Yamaha, Fabio Quartararo yang dikaitkan lebih dulu.

Meski demikian, Motosan mengabarkan jika keinginan Joan Mir bergabung dengan Honda bukan karena keputusan Suzuki yang cabut dari MotoGP mulai tahun depan.

Baca Juga: Perkara Latihan, Thomas Tuchel Tak Peduli Dibenci Para Pemain Chelsea

Mir bukanlah nama baru yang dikaitkan dengan Honda, sosoknya bahkan dari 2021 sudah disebut-sebut layak sebagai pasangan Marc Marquez.

Sebagai bentuk promosi diri sendiri, Joan Mir menilai dirinya merupakan pembalap yang tidak memiliki kekurangan apapun.

"Tentu saja saya berani. Saya mengatakan ini karena dia menelan semua orang yang berani berbagi garasi dengan dia," ucap Joan Mir.

"Mari kita lihat, jelas bagi saya bahwa Marc memang yang terbaik dalam sejarah, tetapi menjadi rekan setim Marc tidak akan mengintimidasi saya.

Baca Juga: Ultah ke-52, Shin Tae-yong Dipalak Anak Asuhnya Pizza dan Durian

"Saya tidak kekurangan apa-apa dalam hal menyalip, yang benar adalah membuat sulit semua orang, ini nyata." imbuhnya.

Bukan tidak mungkin Joan Mir bergabung dengan Honda seiring Marc Marquez yang terus-terusan mengalami nasib sial dengan cederanya.

Berumur 24 tahun, Mir bisa menjadi andalan baru Honda jika menampilkan performa impresif dan stabil tanpa harus mengalami masalah seperti Marquez.

MotoGP Prancis 2022 mungkin bisa menjadi pembuktian oleh Mir terhadap Honda, podium kemenangan menjadi hal yang wajib didapat.

Baca Juga: Piala Uber 2022- Usai Dikalahkan Bilqis Prasista, Akane Yamaguchi Bilang Begini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Motosan.es
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan