Selain itu, Ahsan mengungkap beberapa penyebab kekalahan mereka dari ganda putra unggulan India tersebut.
Menurut ganda putra Indonesia itu, wakil India memiliki power yang lebih kencang, pertahanan rapat dan serangan yang baik.
"Mungkin mereka lebih kencang powernya dari kami, dan pertahanannya cukup rapat sulit untuk ditembus,” ucap Ahsan.
“Mereka juga punya serangan cukup baik,” sahut Kevin.
Ahsan juga menuturkan jika mereka sempat ragu di gim kedua.
“Game kedua agak sedikit ragu-ragu. Ya, inginnya kami menang tetapi kalah,” jelas Ahsan.
Baca Juga: Hasil Piala Thomas 2022 - Jonatan Christie Ditaklukkan Kidambi Srikanth, India Ukir Sejarah Baru
Terlepas dari itu, duo ganda putra Indonesia ini berharap Indonesia bisa meraih poin lain di partai ketiga.
“Pastinya kita berharap pertandingan di partai selanjutnya bisa menang, karena peluang masih terbuka,” tutup Kevin.
Namun, harapan itu harus sirna karena India memenangi partai ketiga lewat Kidambi Srikanth dan memastikan mereka mengukir sejarah baru dengan menjuarai Thomas Cup 2022.
Source | : | tournament software,PB Djarum |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |