Cerita Unik & Mengejutkan di Balik Kesuksesan India Menjuarai Piala Thomas 2022!

Reno Kusdaroji Senin, 16 Mei 2022 | 06:52 WIB
Tim India berpose dengan trofi Thomas Cup 2022 setelah menang 3-0 atas Indonesia pada final yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (15/5/2022). (MIKAEL ROPARS/BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Tunggal putra India, Kidambi Srikanth menceritakan kisah yang terdengar unik setelah mengalahkan Indonesia dan membawa pulang Piala Thomas 2022.

Kidambi Srikanth, yang menjadi pahlawan tim putra India saat membungkam Indonesia 3-0 di final Piala Thomas 2022 tak bisa menutupi kebahagiaannya.

Ini merupakan pertama kali India menjuarai Piala Thomas sejak keikutsertaan mereka dalam edisi pertama pada 73 tahun yang lalu.

Sebelumnya tim thomas India belum pernah lolos ke semifinal, dan pertama kalinya mereka mencapai final langsung menjadi juara.

Fantastisnya, Kidambi cs melakukannya dengan mengalahkan sang juara bertahan Indonesia dengan tiga kemenangan tanpa balas.

Alhasil, Kidambi yang menjadi pemetik poin terakhir bagi India di final meluapkan segala yang ada di pikirannya setelah pertandingan berakhir.

Salah satunya ialah sebuah cerita dari para pemain tim thomas India sebelum berangkat ke Bangkok, Thailand.

Kidambi, yang mengalahkan Jonatan Christie di partai ketiga dengan dua gim langsung menegaskan bahwa tim putra India telah memprediksi mereka akan juara.

Hal ini terdengar unik sekaligus mengejutkan, mengingat prestasi mereka di Piala Thomas belum pernah menembus semifinal.

Baca Juga: Sempat Unggul, Ahsan-Kevin Ungkap Biang Kerok Kekalahan Mereka dari Ganda Putra India di Final Piala Thomas 2022

"Ini mungkin terdengar sedikit dramatis, tapi tahukah Anda?" kata Kidambi Srikanth dikutip BolaStylo dari BWF Thomas Uber Cup.

"Ketika saya berada di Korea untuk Korea Masters, dan minggu berikutnya kami mengadakan uji coba seleksi.

"Segera setelah uji coba itu, ketika tim diumumkan, kami membuat grup (Whatsapp) berjudul 'Kami akan Membawanya (Piala Thomas) Pulang', atau semacam itu.

"Ini terjadi seminggu sebelum turnamen dimulai," tegasnya.

"Jadi ya… kami selalu berpikir kami mampu, tetapi kami hanya harus konsisten.

"Kami yang datang ke sini, itu adalah tim yang fantastis dan kami memiliki atmosfer yang hebat.

"Kami adalah tim yang bahagia, dan kami benar-benar saling mendukung dan mendukung satu sama lain." jelasnya.

Lebih lanjut, Kidambi Srikanth menjelaskan kebahagiannya dapat mengalahkan Indonesia dan membawa pulang Piala Thomas 2022.

"Saya sangat senang. Setiap kemenangan, setiap pencapaian memiliki keunikannya masing-masing." lanjutnya menjelaskan.

Baca Juga: Pebulu Tangkis Indonsia Siap Adu Kemampuan di SEA Games, Rionny Mainaky Puji Arena Pertandingan Bagus Sekali

"India belum pernah memenangkan Piala Thomas sebelumnya.

"Sekarang menjadi bagian dari tim yang telah memenangkan Piala Thomas dan berkontribusi pada kemenangan tim memberi saya banyak kebahagiaan.

"Setiap kali Anda berkontribusi pada kemenangan tim, Anda mendapatkan perasaan yang berbeda, terutama di final.

"Saya senang bahwa sepanjang turnamen ini saya bisa memenangkan pertandingan saya dan memberikan poin-poin penting itu kepada tim." pungkasnya.

Tim putra India mengalahkan Indonesia di final berkat kemenangan Lakshya Sen atas Anthony Sinisuka Ginting (8-21, 21-17, 21-16) di laga pertama.

Pada laga kedua, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty menumbangkan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo lewat rubber game juga, skor 18-21, 23-21, 21-19.

Unggul 2-0 membuat India hanya memerlukan satu kemenangan lagi di laga ketiga.

Turun di laga ketiga, Kidambi Srikanth mampu menjadi pahlawan kemenangan India dengan kemenangan meyakinkan atas Jonatan Christie (21-15, 23-21) dalam 48 menit.

Sebelum mengalahkan Indonesia, India menumbangkan kandidat juara lainnya seperti Malaysia (3-2) di perempat final dan Denmark (3-2) di semifinal.

Baca Juga: Hasil SEA Games - Pecundangi Myanmar, Timnas U-23 Indonesia Lolos Semifinal!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bwfthomasubercups.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan