"Dan sore tadi berangkat ke hall masih siap untuk bertanding karena saya rasa masih bisa, tapi pas pemanasan pinggang saya semakin sakit dan minta tim fisio untuk pasang tape.Dan di lapangan tadi di partai final sulit sekali untuk gerak mengambil arah suttlecock karena pinggang sakit dan sudah sangat kaku sekali," jelas Fajar.
Fajar pun lantas meminta maaf baik pada rekan hingga para pendukung karena tidak bisa membawa pulang gelar juara Thailand Open 2022.
"Mohon maaf buat patner saya @rianardianto dan seluruh orang yang telah mendukung."
"Maaf belum bisa kasih gelar juara buat merah putih dan Semoga cepat sembuh dan bisa tampil kembali di kejuaraan Indonesia 2 minggu lagi," tambahnya.
Unggahan Fajar ini pun lantas menarik simpati berbagai pihak yang mendoakan kesembuhannya termasuk rival mereka dari Negeri Jiran, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
Duo ganda putra profesional Malaysia itu meninggalkan komentar turut mendoakan Fajar cepat sembuh dan bisa berjumpa di kompetisi Indonesia nanti.
"GWS, kembali lebih kuat dan sampai jumpa di Indonesia segera bro," tulis Teo Ee Yi.
"Gws bro, jumpa nanti di Jakarta," komentar Ong Yew Sin.
Terlepas dari itu, beberapa pekan lagi, Indonesia akan menjadi tuan rumah kompetisi Indonesia Masters 2022.
Kompetisi yang dijadwalkan berjalan dari 7-12 Juni 2022 itu tentu menjadi salah satu kompetisi yang dinanti para pebulu tangkis dunia.
Mengingat, banyak pebulu tangkis mengakui jika kompetisi di Indonesia memiliki suasana yang begitu meriah dan berbeda.
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |