Gregoria Mariska Curhat, Mengaku Tak Banyak Berkembang, Putuskan untuk Pensiun?

Rara Ayu Sekar Langit Selasa, 24 Mei 2022 | 09:15 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, ketika tampil pada cabang olahraga bulu tangkis nomor beregu putri SEA Games 2021 di Bacqiang Gymnasium, Hanoi, Vietnam, Selasa (17/5/2022) (DOK. PP PBSI)

"Dengan yang sama-sama kita tahu dan lihat, perkembanganku selama empat tahun belakangan ini ngga ada yang bisa dibanggakan."

Gregoria juga menyadari bahwa apa yang dirasakannya mungkin juga dirasakan beberapa atlet lain.

Dia mengaku membutuhkan dukungan dan dorongan dari orang terdekat.

"Aku tau banget. Mungkin untuk beberapa atlet yang sedang mengalami situasi yang sama seperti aku, pasti butuh dorongan dan support dari orang terdekat," ucap Gregoria.

Gregoria kemudian mengungkapkan dirinya ingin menemukan lagi kebahagiaan ketika bermain bulu tangkis.

"Untuk sekarang, aku ingin menemukan kebahagiaan di badminton dalam diri aku," kata Gregoria.

"Coba sebaik mungkin dalam latihan juga di luarnya."

Dia pun mengungkapkan pikiran untuk berhenti sebagai pemain bulu tangkis profesional.

Gregoria juga meminta doa serta dukungan dari pecinta bulu tangkis Indonesia sebagai bentuk support untuk dirinya.

"Seandainya aku stop (ngatlet) dan cari jalan lain, aku akan coba terus untuk jadi semakin baik," tutur Gregoria.

"Boleh sekali lho kalian mau bantu aku lewat doa." "Aku sangat sangat menghargai."

Jika benar Gregoria memutuskan untuk pensiun, Indonesia akan kehilangan salah satu talenta bulu tangkis di nomor tunggal putri.



Source : Kompas.com
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan