BolaStylo.com - Erik ten Hag selaku pelatih anyar Manchester United merasa sangat percaya diri mampu merusak dominasi Pep Guardiola dan Juergen Klopp di Liga Inggris.
Erik ten Hag bersiap menyambut musim baru Liga Inggris 2022-2023 bersama Manchester United, sesumbar besar bagkan dikeluarkan dari mulut eks manajer Ajax Amasterdam ini.
Liga Inggris saat ini didominasi Manchester City dan Liverpool, mengetahui hal itu Erik ten Hag mengaku bakal mematahkan dengan kekuatan baru Manchester United mulai musim depan.
Ten Hag datang sebagai pengganti Ralf Rangnick, sosoknya digadang-gadang mampu membawa kembali kejayaan Setan Merah yang semakin merudup dalam satu dekade terakhir.
Pelatih asal Belanda itu menyoroti sosok Pep Guardiola dan Juergen Klopp, tokoh yang dikaguminya dengan memainkan sepak bola indah dan ciamik.
Baca Juga: Noel Gallagher Babak Belur, Bibir Dijahit Dua Mata Lebam Karena Ini
Selain itu, Ten Hag bahkan menilai era keduanya akan segera berakhir dengan kehadiran dirinya menukangi Manchester United mulai musim ini.
"Saat ini saya mengagumi Pep Guardiola dan Juergen Klopp. Saya mengagumi mereka berdua," ucap Ten Hag seperti dikutip dari laman resmi klub.
"Mereka memainkan, pada saat ini, sepak bola yang fantastis, baik Liverpool maupun Man City. Tapi Anda akan selalu melihat bahwa sebuah era bisa berakhir.
"Saya tak sabar untuk bertarung dengan mereka dan saya yakin semua klub lain di Liga Inggris ingin melakukan itu," imbuhnya.
Baca Juga: Jawab Kepercayaan dengan Prestasi, Mantan Anak Asuh Shin Tae Yong Ukir Sejarah Baru di Liga Inggris
Dalam lima tahun terakhir, Man City sukses merengkuh empat trofi Liga Inggris dengan satu diantaranya berhasil diamankan Liverpool.
Sementara pasukan The Reds masih sangat superior di kancah kompetisi internasional sebagai wakil dari Liga Inggris mengalahkan Man City.
Ten Hag mengklaim memiliki modal kuat mengakhiri era Klopp dan Guardiola, yakni skema permainan ideal dan konsisten yang diperlihatkannya.
"Anda pernah melihat Ajax? Saya suka itu. Itu selalu pemain yang mendikte cara bermain. Saya punya permainan ideal," ujar Ten Hag.
Baca Juga: Gregoria Mariska Curhat, Mengaku Tak Banyak Berkembang, Putuskan untuk Pensiun?
"Saya akan menyusun tim terbaik saya dan saya akan mengatur pemain saya seperti itu untuk mendapatkan yang terbaik dari mereka, sehingga mereka bisa maksimal.
"Bahwa mereka merasa nyaman dalam peran. Pada akhirnya, ini tentang meraih kesuksesan bersama." imbuhnya.
Source | : | Manutd.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |