Demi Tikung Liverpool di Bursa Transfer, Real Madrid Telan Ludah Sendiri Hingga Bayar Rp1,25 Triliun

Reno Kusdaroji Kamis, 26 Mei 2022 | 18:00 WIB
Real Madrid siap menikung Liverpool untuk merekrut gelandang AS Monaco, Aurelien Tchouameni. (TWITTER.COM/ANFIELDEDITION)

Baca Juga: Final Liga Champions - Bos Liverpool Soroti Lini Bertahan Real Madrid

Karena banyak klub yang mengincar Tchouameni, AS Monaco menaikkan bandrol harganya ke angka 80 juta euro.

Real Madrid memang tertarik merekrutnya setelah penolakan Kylian Mbappe, namun tidak dengan nominal sebesar itu.

Los Blancos tidak sejauh mereka bersedia membayar biaya sebesar itu dan akan menegosiasikan masalah biaya transfer supaya lebih murah.

Masalahnya adalah PSG dan Liverpool mungkin bersedia mencapai harga yang diminta Monaco.

Hal ini tentu menjadi ancaman besar bagi Real Madrid yang dikenal selalu memiliki kekuatan besar dalam setiap bursa transfer.

Kini, laporan terbaru ESPN mengatakan bahwa Real Madrid rela menggelontorkan dana sebesar 80 juta euro atau sekitar Rp1,2 triliun demi Tchouameni.

Alasannya sederhana, mereka tidak ingin Liverpool dan PSG mendapatkan bocah itu lagi.

El Real ingin membalas PSG yang 'mencuri' kesepakatan dengan Kylian Mbappe dari tangan mereka.

Selain itu, mereka juga ingin menunjukkan kekuatannya kepada Liverpool yang menjadi lawan mereka di final Liga Champions.



Source : thehardtackle.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan