Indonesia Masters 2022- Baru Juga Tembus Babak Utama, Putri KW Sudah Terjebak Duel Neraka, Anthony Ginting dalam Bahaya!

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 8 Juni 2022 | 06:56 WIB
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani (Putri KW), sedang bertanding di Indonesia Masters 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani mau tak mau harus menjalani duel neraka di babak pertama Indonesia Masters 2022.

Memulai kompetisi Indonesia Masters 2022 dari babak kualifikasi, Putri Kusuma Wardani sukses menembus babak utama usai menaklukkan wakil Mesir, Doha Hany.

Tanpa ampun, Putri membabat habis Doha dua gim langsung dalam 19 menit dengan skor 21-4, 21-8 dan menyabet tiket ke babak utama.

Namun, setelah berhasil lolos ke babak pertama, Putri Kusuma Wardani justru mendapatkan ujian berat.

Tunggal putri andalan Indonesia malah langsung bertemu lawan kuat asal China, He Bing Jiao.

Secara ranking, He Bing Jiao jelas lebih unggul dari Putri, apalagi ia berstatus sebagai unggulan kelima turnamen.

Tapi, ini adalah pertemuan pertama He dan Putri sehingga segala kemungkinan bisa terjadi.

Di sisi lain, tunggal putri Indonesia lainnya, Ruselli Hartawan juga bertemu ratu bulu tangkis Thailand, Ratchanok Intanon.

Baca Juga: Rekap Hasil Indonesia Masters 2022- Marcus/Kevin Bikin Wakil Prancis Menangis 2 Kali Sehari, Ribka Pontang-panting Sampai Trending

Selain Putri dan Ruselli, wakil Indonesia lainnya seperti Shesar Hiren Rhustavito juga terjebak duel neraka di hari yang sama.

Shesar harus bertemu dengan tunggal putra nomor 1 dunia, Viktor Axelsen sejak babak pertama.

Senasib dengan Shesar, Anthony juga tak luput dari pertarungan mengerikan di babak pertama.

Tunggal putra unggulan Indonesia itu harus bertemu dengan bocah ajaib Thailand, Kunlavut Vitidsarn yang telah dua kali mengalahkannya.

Anthony terakhir kali dibuat gigit jari oleh Kunlavut saat Thomas Cup 2022.

Meski begitu, jika menilik dari sisi lain, ini adalah kesempatan Anthony untuk membalas dendam atas kekalahannya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Sebut Tunggal Putra Malaysia Tak Percaya Diri, Lee Chong Wei Beri Kode Ada yang Salah di Program Latihan BAM

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : tournament software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan