Indonesia Masters 2022 - Kemenangan Dramatis Fajar/Rian Diwarnai Gugurnya 3 Ganda Putri Muda

Reno Kusdaroji Kamis, 9 Juni 2022 | 15:46 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 9 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memenangi perang saudara secara dramatis di Indonesia Masters 2022, naasnya hal itu diiringi kegagalan tiga rekan muda mereka.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melakoni perang saudara melawan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan di babak 16 besar Indonesia Masters 2022.

Adapun Fajar/Rian memenanginya lewat duel yang terbilang dramatis.

Bagaimana tidak? Fajar/Rian sempat menderita kekalahan dari Pramudya/Yeremia di gim pertama.

Bermain di court 2 (lapangan dua) Istora Senayan pada Kamis (9/6/2022), Fajar/Rian kalah 16-21 di gim pertama.

Mencoba keluar dari tekanan, Fajar/Rian mampu memenangkan gim kedua melawan Pram/Yere yang berlangsung sangat sengit dengat skor 21-17.

Fajar/Rian pun mampu menjaga momentum hingga berhasil meraih kemenangan di gim ketiga dengan skor 21-13 dalam waktu 68 menit.

Kemenangan rubber game dengan skor 16-21, 21-17, 21-13 membawa Fajar/Rian berhak melaju ke babak perempat final.

Adapun pada babak perempat final nanti, Fajar/Rian sudah ditunggu unggulan ketiga asal Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin.



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan