Indonesia Masters 2022 - Beda Nasib! Apriyani/Fadia Menang Dramatis, Lee Zii Jia Terlalu Mudah

Reno Kusdaroji Kamis, 9 Juni 2022 | 16:52 WIB
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat latihan dan tes lapangan di Istora Senayan Jakarta jelang Indonesia Masters 2022, Minggu (5/6/2022) (PBSI)

BolaStylo.com - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Lee Zii Jia meraih kemenangan dengan jalan yang sangat berbeda di babak 16 besar Indonesia Masters 2022.

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadanthi mengalahkan wakil Malaysia, Vivian Hoo/Lim Chiew Sien straight game atau dua gim langsung.

Bermain di court 2 (lapangan dua) Istora Senayan, Jakarta pada Kamis (9/6/2022), Apriyani/Fadia tampil mendominasi di gim pertama.

Apriyani/Fadia secara konsisten memimpin keunggulan di gim pertama, hingga momentum meraih lima poin beruntun saat skor 7-2 membuat semakin di atas angin untuk menang.

Peraih medali emas SEA Games 2021 itu pun memenangkan gim pertama dengan skor 21-17.

Naasnya saat memasuki gim kedua, Vivian/ Chiew Sien berhasil meraih lima poin beruntun untuk skor 12-3.

Tak kenal menyerah, Apriyani/Fadia pun membalikkan keadaan dan kembali meraih kemenangan di gim kedua dengan skor 21-19.

Adapun kemenangan dramatis itu diraih Apriyani/Fadia lewat drama selama 49 menit.

Apriyani/Fadia berhak melaju ke babak perempat final, di mana mereka sudah dinanti wakil Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan.



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan