"Kemarin sudah saya sampaikan kondisi mereka (dua pemain asing) belum sama dengan yang lainnya," ucap Jacksen dikutip dari BolaSport.com.
Baca Juga: Kemenangan Persik Kediri Diwarnai Hujan Kartu Kuning, Pelatih: Siap-siap Aja!
"Seharusnya menit lebih sedikit lagi saya berikan ke mereka. Karena kita tadi memerlukan tambahan power lagi, saya masukkan mereka berdua."
"Mereka belum dalam kondisi 100 persen. Artigas juga, kelihatan sekali masih struggling dengan cuaca, dia selalu mengeluh soal cuaca.
"Tadi kelihatan dia sudah seperti udang tadi, seperti digoreng sudah merah sekali." imbuhnya.
Kemampuan Artigas mungkin baru akan ditunjukkan 100 persen saat Persis melakoni matchday kedua fase Grup A Piala Presiden 2022 melawan PSIS Semarang.
Baca Juga: Target Apriyani/Fadia usai Dibantai Ranking Pertama & Gagal Menjuarai Indonesia Masters 2022
Duel akan kembali digelar di Stadion Manahan pada Selasa (21/6/2022), tiga poin wajib diraih Persis untuk bisa melaju ke babak selanjutnya Piala Presiden.
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |