Indonesia Open 2022 - Lakoni Perang Saudara usai Hancurkan Wakil Malaysia, Fajar/Rian Beri Respon Tak Terduga

Reno Kusdaroji Kamis, 16 Juni 2022 | 08:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada babak pertama Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/6/2022). (PP PBSI)

BolaStylo.com - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memberikan respon mengejutkan usai mengalahkan wakil Malaysia di babak 32 besar Indonesia Open 2022.

Pada babak 32 besar Indonesia Open 2022 kemarin Rabu (15/6/2022), Fajar/Rian mengalahkan ganda putra terbaik kedua Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Tanpa basa-basi, unggulan keenam asal Indonesia itu mengalahkan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin lewat dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-14.

Kemenangan mengantarkan Fajar/Rian melaju ke babak 16 besar Indonesia Open 2022 untuk melakoni perang saudara.

Di mana Fajar/Rian akan bertemu rekan senegaranya sendiri, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Sebelumnya, Fikri/Bagas mengalahkan wakil Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall (21-16, 21-16) di babak 32 besar.

Usai memastikan diri lolos ke 16 besar, Fajar/Rian pun mengomentari hasil pertandingannya melawan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Selepas pertandingan melawan Sze Fei/Izzuddin, pasangan Indonesia itu tak menampik bahwa energi mereka terkuras hingga kelelahan.

Mengingat, mereka baru saja menyelesaikan rangkaian Indonesia Masters 2022 dengan menjadi juara pada akhir pekan lalu.



Source : antaranews.com,bolastylo.bolasport.com,bwfworldtour.bwfbadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan