BolaStylo.com - Ganda putra peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2022, Lee Yang/Wang Chi Lin angkat bicara usai dikalahkan ganda putra Indonesia di babak kedua.Lee Yang/Wang Chi Lin harus ikhlas menerima hasil pahit di babak kedua Indonesia Open 2022 yang berlangsung pada Kamis (16/6/2022).Dalam laga tersebut, Lee/Wang tumbang di tangan ganda putra muda Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.Duo peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2022 tumbang dalam pertempuran tiga gim dengan skor 16-21 21-17, 14-21.Usai dikalahkan Pram/Yere, ganda putra Taiwan itu seolah tak mau mencari-cari alasan atas kekalahannya.Dengan terbuka, mereka mengakui jika Pram/Yere memang bermain lebih baik dari mereka.Selain karena permainan lawan yang lebih bagus, masalah service yang kurang bagus juga diakui Lee/Wang membuat mereka dalam tekanan.
"Saya pikir mereka hanya bermain lebih baik dari kami. Serangan mereka sangat bagus," puji Wang."Kami memiliki beberapa batasan dalam permainan kami, servis kami tidak bagus dan itu membuat kami berada di bawah tekanan," terangnya lagi.Sementar aitu di sisi lain, Pram/Yere merasa sangat senang dengan kemenanganmereka saat ini.Pasalnya, mereka berhasil membalaskan kekalahan pada tahun 2019 silam dan membuktikan jika mereka kini sudah lebih berkembang."Kami merasa sangat bahagia, kami menghadapi mereka di 2019 dan kami kalah. Kemenangan hari ini berarti kami berkembang," tutur Pramudya."Mereka bermain dengan baik di awal dan kamiharus tetap sabar untuk membuat peluang untuk menyerang. Ini adalah pertama kalinya kami ke perempat final di Indonesia Open, kami sedikit lelah jadi kami harap kami bisa pulih untuk besok," tambahnya.