BolaStylo.com - Shin Tae-yong belum berpikir bagaimana nasibnya ke depannya usai membawa timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 ditengah isu miring yang beredar.
Adapun isu kurang enak yang dimaksud ialah Shin Tae-yong diminta mundur dari posisinya sebagai pelatih timnas Indonesia senior.
Hal itu tak lepas dari pernyataan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan yang dikabarkan mengkhawatirkan kondisi Shin Tae-yong.
Dilansir BolaStylo dari Kompas.com, Mochamad Iriawan menyatakan PSSI menginginkan Shin Tae-yong tidak lagi melatih timnas senior supaya bisa fokus menangani timnas U-20.
Sebab, agenda timnas u-20 dan timnas senior musim depan terbilang sangat padat.
Di mana timnas u-20 dijadwalkan mengikuti Piala Dunia U-20 2023 sementara timnas senior baru saja meloloskan diri ke Piala Asia 2023.
Sejauh ini, Shin Tae-yong sendiri diketahui telah menukangi timnas senior, u-20, u-19, dan u-23 secara bersamaan.
Selain karena jadwal yang padat, keinginan PSSI untuk menarik mundur Shin Tae-yong dari jabatan timnas senior adalah karena kegagalan memenuhi target tahun lalu.
Adapun target yang dimaksud ialah menjuarai Piala AFF 2020 dan SEA Games 2021.
Source | : | Kompas.com,BolaSport.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |