BolaStylo.com - Konsumsi sayur sawi putih ternyata memberi banyak manfaat bagi kesehatan tubuh bahkan dipercaya bisa mencegah kanker.
Sawi putih umumnya diolah menjadi hidangan tumis, oseng atau pun kukus.
Walaupun harganya murah, sawi putih memiliki banyak kandungan yang baik untuk tubuh.
Sayuran ini mengandung protein, serat, vitamin K, vitamin C, folat, mangan, vitamin B6, kalsium dan magnesium.
Selain itu, sawi putih juga mengandung vitamin A, zat besi, dan riboflavin.
Kandungan tersebut berguna menjaga metabolisme dan fungsi normal sistem saraf.
Kadar antioksidan pada sawi putih juga tinggi.
Sudah bukan rahasia lagi, antioksidan menjadi zat yang sangat bagus untuk tubuh karena mampu menangkal dan melawan radikal bebas.
Berikut ini manfaat yang didapat dari mengonsumsi sawi putih:
1. Memperbaiki pencernaan
Sawi putih mengandung serat yang tidak larut sehingga baik untuk kesehatan pencernaan.
Kandungan serat larut dalam sawi putih juga baik karena meningkatkan jumlah bakteri menguntungkan dalam usus.
Bakteri tersebut berfungsi melindungi sistem kekebalan tubuh dan menghasilkan nutrisi penting seperti vitamin K2 dan B12.
2. Melawan kanker
Vitamin C dalam sawi putih membantu membuat kolagen, protein paling banyak di dalam tubuh.
Kolegen ini membantu menjadi kelenturan kulit dan baik untuk tulang, otot, juga pembuluh darah.
Selain itu, vitamin C secara ekstensif dapat melawan kanker potensial.
Vitamin C juga membantu tubuh menyerap zat besi non-heme.
Ini adalah jenis zat besi yang ditemukan dalam makanan nabati.
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |