Pemain Keturunan Ini Bandingkan Timnas U-19 Indonesia & Belanda, Di Sini Lebih Banyak Cinta!

Reno Kusdaroji Rabu, 22 Juni 2022 | 16:45 WIB
Tiga pemain keturunan yakni Jim Croque (kiri), Max Christoffel (tengah), dan Kai Davy Boham (kanan), nampak berfoto bersama seusai berlatih bersama timnas U-19 Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 21 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pemain keturunan yang memperkuat timnas U-19 Indonesia, Kai Boham dan Jim Croque dibawa Shin Tae-yong mengikuti pemusatan latihan bersama.

Kaim Boham dan Jim Croque mengikuti pemusatan latihan jelang persiapan timnas U-19 Indonesia mengikuti Piala AFF U-19 2022.

Di bawah arahan Shin Tae-yong, keduanya mengikuti TC di Stadion Madya pada Selasa (21/6/2022).

Selain Kai Boham dan Jim Croque, masih ada satu pemain keturunan Indonesia Belanda yang dibawa Shin Tae-yong mengikuti pemusatan latihan kali ini.

Adapun pemain muda yang dimaksud ialah Max Christoffel.

Ketiganya mengaku bangga bisa mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia yang dipimpin Shin Tae-yong.

Kai Boham mengaku dapat pengalaman berharga usai mengikuti latihan bersama timnas u-19.

"Saya merasa bangga dan ini pengalaman yang bagus untuk saya," kata Kai Boham dikutip BolaStylo dari Antera News.

Pemain berusia 18 tahun itu bertekad untuk mempelajari cara bermain timans u-19 racikan Shin Tae-yong.



Source : antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan