Hari Bersejarah Bagi Pratama Arhan di Tokyo Verdy, Langsung Hadapi Tim Besar Ini!

Sumakwan Wikie Riaja Rabu, 22 Juni 2022 | 18:30 WIB
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan, nampak sumringah saat ditemui di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 31 Mei 2022. Musim ini Arhan membela klub Liga Jepang, Tokyo Verdy. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pemain asal Indonesia, Pratama Arhan dikabarkan akan segera menjalani laga perdana bersama tim asal Jepang, Tokyo Verdy.Kabar tersebut datang setelah Pratama Arhan baru saja bergabung kembali bersama Tokyo Verdy.Dilansir dari laman resmi media sosial Tokyo Verdy, Pratama Arhan baru bergabung pada Senin (20/6/2022).Sebelumnya, mantan pemain PSIS Semarang itu baru saja membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.Hasilnya, Arhan dan rekan-rekan skuad Garuda lainnya berhasil menembus putaran final Piala Asia 2023.Di mana skuad asuhan Shin Tae-yong itu berhasil menjadi runner-up grup A dengan meraih 6 poin.

Baca Juga: Persija Mesti Waspada, RANS Nusantara Segera Keluarkan Senjata Andalannya!

Setelah jor-joran membela Timnas Indonesia, Pratama Arhan langsung ketiban untung besar.Pemain kelahiran Blora itu digadang-gadang bakal mendapatkan kesempatan perdana tampil membela Tokyo Verdy.Di mana, Pratama Arhan akan diturunkan tim kasta kedua Liga Jepang itu melawan tim besar, Kawasaki Frontale.Pertandingan Tokyo Verdy vs Kawasaki Frontale itu berlangsung pada Rabu (22/6/2022) sore WIB.Kesempatan untuk tampil perdana di hadapan publik Jepang ini sejatinya harus dimanfaatkan Arhan dengan sebaik mungkin.Apalagi, peforma Tokyo Verdy sendiri kian hari merosot dan saat ini menduduki urutan ke-11 klasemen sementara J-League 2.Digadang bakal tampil perdana bersama Tokyo Verdy, Pratama Arhan pun mengaku dalam kondisi yang baik."Kondisi saya cukup baik tapi kemarin ada sedikit cedera saat uji coba. Mungkin kaki saya butuh perawatan ringan," ucap Arhan dilansir dari dari YouTube J League International."Saya sudah dekat dengan sejumlah pemain muda yang seumuran dengan saya," ungkapnya.

Baca Juga: Target Terpenuhi, Pelatih Persib Ternyata Sempat Didera Kabar Kurang Mengenakkan!

Menurutnya, ia harus memberikan sumbangsih yang lebih kepada Tokyo Verdy saat ini.Hal itu ditujukannya agar tim dengan warna kebesaran hijau ini dapat melangkah ke arah yang lebih baik."Sangat baik kalau menurut saya, karena di sini saling membantu. Terus kita juga saling mengingatkan," tutur Arhan."Pelatih juga sangat baik, saling kerja sama," imbuhnya.Agar dapat berjalan dengan lancar, Pratama Arhan tak lupa meminta restu kepada pendukung dan masyarakat Indonesia."Saya minta doa dan dukungan dari seluruh suporter Indonesia," pungkasnya. 

Baca Juga: Latihan Berat Timnas U-19 ala Shin Tae-yong Bikin 2 Pemain Keturunan Ini Keteteran?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : J-League
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan