BolaStylo.com - Tunggal putra China, Zhao Jun Peng mendapatkan ketiban untung besar setelah tampil gemilang di ajang Indonesia Open 2022.
Hasil itu didapati Zhao Jun Peng setelah berhasil menjadi runner-up sektor tunggal putra di ajang Indonesia Open 2022.
Di partai final, Zhao Jun Peng berhadapan dengan raja tunggal putra dunia asal Denmark, Viktor Axelsen, Minggu (19/6/2022).
Pertandingan yang digelar di Istora Senayan, Jakarta itu menjadi hari yang sangat beruntung bagi Zhao Jun Peng.
Meski menelan kekalahan 9-21 dan 10-21 atas Axelsen, Zhao ketiban rezeki nomplok.
Pasalnya, Zhao Jun Peng berhasil meroket ke ranking 24 BWF sekaligus naik 11 peringkat.
Hasil ini tentunya sangat bersejarah bagi pebulu tangkis berusia 26 tahun itu.
Baca Juga: Susunan Pemain Tak Berubah, Persija Masih Kewalahan Benahi Kendala Ini Kontra RANS!
Di mana, posisi tersebut menjadi yang pertama bagi Zhao Jun Peng sepanjang karir bulu tangkisnya.
Sayang torehan gemilang itu tidak diikuti dua rekannya di sektor tunggal putra China.
Kedua tunggal putra China yang dimaksud itu adalah Li Shi Feng dan Lu Guang Zu.
Dimulai dari Li Shi Feng yang mengalami kabar buruk usai turun satu peringkat ke posisi 41 BWF.
Sedangkan Lu Guang Zu harus turun dua peringkat ke urutan 27 BWF usai disalip Zhao Jun Peng.
Tak hanya dari sektor tunggal putra China, wakil Indonesia yakni Shesar Hiren Rhustavito juga mengalami hal serupa.
Shesar Hiren Rhustavito yang gagal total di dua turnamen resmi BWF (Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022) itu terpaksa turun dua peringkat.
Baca Juga: Baru Bergabung, Ruediger Dilanda Bentrok Sama Carvajal & Terpaksa Mengalah Karena Ini
Sebelumnya, Vito berada di urutan ke-24 BWF. Sayang, pebulu tangkis asal PB Djarum itu kini harus menempati urutan ke-26.
Untuk dua tunggal putra Indonesia lainnya yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie masih berada di peringkat yang sama.
Anthony Ginting kini berada di urutan ke-6 sedangkan Jonatan Christie di posisi ke-8 BWF.
Sementara itu, posisi puncak ranking tunggal putra BWF saat ini dipegang oleh Viktor Axelsen dengan torehan 121.606 poin.
Baca Juga: Meski Diterpa Badai Cedera, Pramudya/Yeremia Ketiban Rezeki Nomplok!
View this post on Instagram
Source | : | BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR