Piala Presiden 2022 - Belum Terkalahkan, Persib Bandung Bakal Kedatangan Amunisi Baru

Eko Isdiyanto Minggu, 26 Juni 2022 | 07:00 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok, sedang menguasai bola di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 1 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Robert Rene Alberts bocorkan kapan datangnya amunisi baru Persib Bandung di Piala Presiden 2022, meski status Maung Bandung belum terkalahkan.

Sebanyak empat pemain sebagai tenaga tambahan Persib Bandung menjalani perempat final Piala Presiden 2022, tiga di antaranya merupakan pemain timnas Indonesia.

Di antaranya adalah Marc Klok, Rikcy Kambuaya dan Rachmat Irianto yang kembali dari waktu liburan usai menjalankan tugas negara di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Sementara itu satu pemain anyar lain merupakan rekrutan baru asal Filipina, Daisuke Sato yang didatangkan Persib Bandung jelang bergulirnya Liga 1 2022.

Daisuke baru bisa bergabung dengan Persib juga karena baru saja membela timnas Filipina berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Baca Juga: Hasil Presiden 2022 - Tim Senior Persija Keok, Tanpa Menang Kebobol 9 Gol

Menurut Robert Rene Alberts, empat pemain baru akan datang pada Senin (27/6/2022) dan Selasa (28/6/2022), setelah itu persiapan untuk Piala Presiden 2022 kembali dimulai.

"Kami memiliki empat pemain yang bergabung dengan Timnas. Kami tidak membawa mereka ke sini (Piala Presiden) karena saya memberi mereka waktu untuk berlibur," ucap Robert.

"Mereka akan datang pada tanggal 26 (Juni). Kemudian di tanggal 27, kami semua akan mulai berlatih untuk mempersiapkan diri menghadapi perempat final." imbuhnya.

Kedatangan empat tenaga baru ini tentu akan semakin menambah kuat Persib Bandung, meskipun status mereka saat ini masih belum terkalahkan di Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Kontroversi Lee Zii Jia Makin Meruncing, Kini Semangat Nasionalitasnya pada Malaysia Dipertanyakan

Persib keluar sebagai juara Grup C dan berhasil membuat mereka melenggang ke perempat final dengan status tak terkalahkan dan mengoleksi 7 poin.

Dua kemenangan dan satu hasil imbang, diraih saat melawan Persebaya Surabaya (3-1), Bhayangkara FC (1-0) dan Bali United (1-1).

Bukan tak mungkin Persib semakin mengerikan dengan kedatangan empat pemain mereka berstatus penggawa tim nasional.

Asa meraih gelar juara Piala Presiden 2022 pun meninggi, mengingat tiga pemain Persib di tim nasional merupakan sosok tak tergantikan.

Baca Juga: Live Streaming Persija Vs Borneo FC -Peluang Macan Kemayoran Buang Status Juru Kunci Bikin Madura United Rawan Kena Getahnya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Persib.co.id
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan