Piala AFF U-19 2022 - Bukan Indonesia, Ini Negara Paling Ngenes di Laga Perdana Fase Grup A

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 3 Juli 2022 | 06:51 WIB
Laga Timnas U-19 Indonesia vs Timnas U-19 Vietnam pada Piala AFF U-19 2022 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com- Hasil Piala AFF U-19 2022 menunjukkan nasib kurang beruntung dialami Indonesia pada laga perdana fase grup A.

Timnas U-19 Indonesia harus menerima kenyataan gagal menang pada laga perdana menghadapi Timnas U-19 Vietnam pada Sabtu (2/7/2022).

Dalam laga tersebut, skuad asuhan Shin Tae-yong terpaksa berbagai poin usai menuai hasil imbang 0-0.

Meski menuai hasil imbang dan hanya mendulang satu poin di laga perdana, nasib Indonesia masih lebih baik ketimbang Brunei Darussalam yang harus babak belur di laga perdananya.

Berdasarkan hasil Piala AFF U-19 2022, Timnas U-19 Brunei Darussalam menelan kekalahan telak kala menghadapi Myanmar dengan skor 0-7.

Kekalahan ini pun membuat Brunei gagal meraih poin di babak perdananya.

Tak cuma itu, Brunei juga langsung menempati posisi juru kunci klasemen grup A karena jadi lumbung gol bagi Myanmar.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Tuan Rumah Ambyar Nihil Gelar Juara Gara-gara Aksi Fajar/Rian dan Wakil Jepang

Sementara itu, di sisi lain, Filipina juga mengalami nasib yang tak jauh beda dari Brunei.

Bedanya, Filipina hanya menelan kekalahan tipis dari Thailand dengan skor 0-1.



Source : Berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan