BolaStylo.com - Live streaming Malaysia Masters 2022 tempatkan lima wakil Indonesia di babak semifinal, Gregoria Mariska Tunjung lanjutan tren positif dan ganda putra semakin mendominasi.
Live streaming Malaysia Masters 2022, lima wakil Indonesia akan berlaga memperebutkan tiket ke partai final turnamen BWF World Tour Super 500.
Live streaming Malaysia Masters 2022 digelar pada Sabtu (9/7/2022) di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
Rangkaian pertandingan disiarkan langsung INews TV mulai pukul 11.45 WIB atau dapat disaksikan melalui live streaming.
Link live streaming bisa diakses lewat tautan yang tersedia di akhir artikel berikut ini.
Baca Juga: Bak Sureprise Acara Ulang Tahun, Laga Thailand Vs Brunei Diwarnai Mati Lampu Stadion Patriot
Hadapi An Se Young di partai semifinal, Gregoria masih penuh dengan rasa percaya diri setelah tampil berbeda dengan permainannya.
Usai menaklukan Akane Yamaguchi selaku unggulan pertama turnamen, kualitas Gregoria akan semakin diuji saat jumpa Bocah Ajaib Korea Selatan itu.
Sempat dibuat kecewa An Se Young di All England 2022, Gregoria ingin balaskan kekalahan tersebut di semifinal Malaysia Masters 2022.