Baca Juga: Juara Malaysia Masters 2022, Monster Asal China Ini Kerdilkan Rekor Viktor Axelsen!
Selain Fikri/Bagas dan Ahsan/Hendra, masih ada tujuh wakil lainnya yang juga bisa disebut melakoni duel neraka di babak pertama Singapore Open 2022.
Salah satunya ialah tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, yang sempat membuat kejutan dengan mengalahkan Akane Yamaguchi di Malaysia Open dan Masters pekan lalu.
Akane Yamaguchi, yang menduduki peringkat pertama dunia itu ditaklukkan Gregoria di babak pertama Malaysia Open, dan perempat final Malaysia Masters.
Kali ini, ia kembali harus melakoni duel neraka melawan unggulan juara lainnya, yakni Michelle Li dari Kanada.
Pemain yang akrab disapa Jorji itu akan melawan Michelle Li selaku unggulan kedelapan sekaligus peringkat ke-13 dunia di babak pertama Singapore Open 2022.
Kemudian dari nomor ganda putri, ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Melani Mamahit Tryola Nadia
Sama seperti Fikri/Bagas dan Ahsan/Hendra, kedua pasangan itu harus melakoni perang saudara di babak pertama.
Masih dari nomor ganda putri, ada Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose yang akan langsung berjumpa unggulan juara asal China, Du Yue/ Li Wen Mei.
Du Yue/Li Wen Mei yang saat ini menduduki peringkat ke-28 dunia jauh lebih difavoritkan untuk mengalahkan Meilysa/Rachel yang baru berada di peringkat ke-136 dunia.
Baca Juga: Juara Malaysia Masters 2022, Monster Asal China Ini Kerdilkan Rekor Viktor Axelsen!
Dua wakil terakhir yaitu ada Hafiz Faizal/Serena Kani dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dari nomor ganda campuran.
Hafiz/Srena dan Rehan/Lisa juga harus melakoni duel neraka lewat drama perang saudara.
Adapun Singapore Open 2022 akan dimulai lewat babak kualifikasi dan babak pertama pada esok Selasa (12/7/2022) di Singapore Indoor Stadium.
Baca Juga: Juara Malaysia Masters 2022, Monster Asal China Ini Kerdilkan Rekor Viktor Axelsen!